Penyanyi Sherina Munaf mengumumkan dirinya positif Covid-19. Hal itu diumkannya melalui akun media sosialnya usai melakukan tes PCR, Rabu (7/7/2021).
"Situasi saya saat ini. Tes usap PCR saya menunjukkan hasil positif Covid-19," tulis Sherina dalam bahasa Inggris.
Lebih lanjut dia mengatakab bahwa dalam sebulan terakhir ini ia tidak ada pergi kemana-mana dan kontak dengan orang lain. Bahkan menerapkan protokol kesehatan sudah dilakukan sejak tahun lalu.
Baca Juga: Keren! 5 Artis Ini Buka Donasi hingga Lelang Rumah saat Pandemi Covid-19
"Selama pandemi dari 2020 enggak pernah makan di luar, enggak pernah ketemu teman, ambil pekerjaan bisa dihitung jari (semua job yang gue ambil di mana mengharuskan syuting itu tahun lalu dan protokol dari manajemen ketat banget sampai susah dapat kerjaan yang mau mengikuti protokol dari kami)," ungkapnya.
"Mendekati PPKM kemarin, kalau harus belanja kebutuhan sehari-hari itu masker dobel. Apalagi pas PPKM ini, kami sudah me-lockdown diri SAMA SEKALI tidak ke mana-mana."
Baca Juga: Ingat! Jenis Sayuran Ini Bisa Membantu Pemulihan Usai Terkena Covid-19
Dirinya mengatakn belum mengatahui dari siapa dirinya erpapar virus corona. Maka dari itu seluruh anggota keluarganya akan melakukan tes swab.
"Entah dari paket, entah salah satu di keluarga ada yang OTG, karena bokap masih beberapa kali ke supermarket untuk stok makanan di rumah. Jadi semua di rumah saya akan di-swab," tulisnya.
Maka dari itu Sherina meminta kepad seluruh masyarakat agar menjaga protokol kesehatan selam pendemi. Karena dia yang tidak pernah keluar saja bisa terpapar virus corona.
Baca Juga: Disebut Jalani Pemotretan saat Positif COVID-19, Ini Kata Natasha Wilona
"Tolong, tolong, tolong yang masih rada kendor, kencangkan lagi. Gue tidak ke mana-mana saja KENA. Ini bukan ala-ala rajin swab terus kaget. Ini bukan kemarin-kemarin pergi-pergi terus bilang padahal sudah maskeran terus kaget."
"Gue sama sekali selama sebulan ini tidak ke mana-mana," tegasnya.