Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan seorang artis berinisial N yaang disebut nekat bekerja meski positif Covid-19. Hal ini berawal dari unggahan akun @lambe_turah yang mengunggah konten milik @agoeslim88 berisi curhatan soal artis inisial N positif covid-19 namun justru lakukan pemotretan, alih-alih isolasi mandiri.
Dimana, artis N tersebut disebut yakni Natsha Wilona. Bahkan dirinya mengakui bahwa artis N tersebut adalah dirinya. Namun dia membantah tuduhan tersebut dengan menunjukkan hasil swab PCR negatif Covid-19 pada tanggal 2 Juli 2021.
Baca Juga: Fakta Lengkap Indah Sari Ramadhini, Tiktoker Konten Arisan Tumbal Brondong Akan Dipanggil Polisi
"Dengan adanya berita yang simpang siur beredar di masyarakat, saya mau menginfokan dengan bukti nyata. Bahwa di hari saya photoshoot tgl 3 July, saya sudah mengikuti protokol kesehatan yang berlaku, seperti yang biasa dilakukan dipekerjaan kita sebagai artis/public figure, yaitu , sebelum bekerja kita melakukan swab. Dengan itu saya cantumkan hasil swab PCR saya di tgl 2 July," tulis Natasha Wilona.
Mantan kekasih Stefan William tersebut melampirkan bukti hasil tes beberapa minggu sebelumnya. Kedua tes tersebut menyatakan ia negatif dari COVID-19. Namun pada hari tersebut, saat kembali dilakukan tes, ia dinyatakan positif COVID-19.
Baca Juga: Ini Pengakuan Celine Evangelista Usai Diramal Roy Kiyoshi Akan Bercerai dengan Stefan William
Dia sangat menyayangkan aksi oknum tersebut, namun dia mengaku sudah mengetahui siapa oknum yang menyebarkan kabar dirinya terinfeksi COVID-19 dan ngotot untuk menjalani pemotretan itu. Ia mengatakan oknum itu sebenarnya tidak ada di lokasi.
Lanjut Natasha Wilona juga menjelaskan akhirnya sesi foto tersebut tidak jadi berjalan. Ia menyebut hal itu sudah menjadi kesepakatan kedua belah pihak.
Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Faradilla Yoshi, Aktris Blasteran Jepang Pemain Sinetron Berbagi Suami
"Jadi saya akan menjelaskan tentang saya positif di tgl itu & pekerjaan dicancel atas persetujuan bersama, jadi tidak ada proses shooting / pemotretan di hari itu, tulisnya.