Awal Mula Wanita Inisial S Kenal Ayah Taqy Malik, Diduga Korban Penyimpangan Seksual Selain Marlina Octaria

Awal Mula Wanita Inisial S Kenal Ayah Taqy Malik, Diduga Korban Penyimpangan Seksual Selain Marlina Octaria

Alpandi Pinem
2021-09-21 23:04:00
Awal Mula Wanita Inisial S Kenal Ayah Taqy Malik, Diduga Korban Penyimpangan Seksual Selain Marlina Octaria
Sosok Wanita S Mengaku Korban Penyimpangan Seksual Ayah Taqy Malik (Sumber: Int).


Ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik kembali menjadi sorotan publik setelah kasusnya dengan mantan istri siri, Marlina Octoria. Kini muncul lagi, Mansyardin diduga melakukan hubungan badan di luar nikah dengan sosok wanita berinisial S.

Baca Juga: Ini Sosok Wanita Inisial S, Mengaku Korban Penyimpangan Seksual Ayah Taqy Malik, Selain Marlina Octaria

Awal Perkenalan

Sunan Kalijaga selaku kuasa hukum S mengatakan, Awal pertemuan wanita inisial S dengan ayah Taqy Malik berawal dari urusan bisnis jual beli properti.

"Kebetulan sendiri. Sudah tidak punya suami (janda). Awalnya transaksi jual beli rumah yang katanya mau dibeli sama bapak M ini," kata Sunan Kalijaga di Komnas Perempuan, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (21/9/2021).


Diajak ke Hotel

Sunan Kalijaga lebih lanjut menjelaskan bahawa S, disebut mendapat ajakan dari ayah Taqy Malik ke sebuah hotel untuk urusan bisnis. Namun, kliennya kala itu tak curiga lantaran melihat Mansyardin Malik yang dideskripsikan sebagai sosok laki-laki soleh.

"Karena menurut klien kami, sosok yang dia temui pada saat pengajian di daerah rumah ya itu, bapak M ini bersama keluarganya, ada istrinya, anaknya berinisial TM, Dan anak perempuannya," ungkapnya.

"Sehingga ada pemikiran sosok ini baiklah. Tokoh Agamalah, enggak mungkin macem-macem. Jadi percaya. Seolah-oleh dia tuh orang yang sangat soleh, alim," tambah Sunan Kalijaga.

Baca Juga: Marlina Octaria, Istri Siri Ayah Taqy Malik Ungkap Kisah Malam Pertama

Diajak Berhubungan Badan

Namun dugaan S terhadapa ayah Taqt Malik salah, karena dia justru termakan bujuk rayu ayah Taqy malik dan melakukan hubungan intim dengan iming-iming sesuatu yang masih dirahasiakan.

"Tapi bapak M ini malah melakukan bujuk rayu. Artinya berbicara di luar koridor seyogyanya seseorang mau membeli rumah. Melenceng. sehingga klien kami merasa tersudut dan tidak berdaya. Sehingga perbuatan yang diharamkan oleh agama terjadi," terang Sunan.

Baca Juga: Mengenal Sumpah Pocong, Ritual yang Akan Dilakukan Ayah Taqy Malik Atas Dugaan Seks Anal Marlina Octoria

Datangi Komnas Perempuan

Wanita berinisial S yang mengaku menjadi korban ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik, ditemani kuasa hukum, Sunan Kalijaga, mendatangi Komnas Perempuan  untuk melaporkan kejadian yang dialaminya dengan ayah Taqy Malik, Mansyardin, pada Selasa (21/9/2021).

Baca Juga: Fakta Terbaru, Marlina Octoria Ungkap Ayah Taqy Malik Tidak Pernah Ajarkan Agama

Psikologisnya Terganggu

Menurut kuasa hukum S mengatakan bahwa kliennya baru berani mengungkapkan hal ini ke publik karena psikologisnya terganggu. S baru berani angkat suara sejak mantan istri siri Mansyardin, Marlina Octoria mengungkapkan penyimpangan seksual yang dilakukan mantan suaminya.


Share :