Dalam peringati Hari Ayah Sedunia, Dwayne Johnson alias The Rock mengungkapkan hal yang terpenting di dunia dalam sebuah unggahan di akun Instagram, @therock, miliknya. Bahkan, beberapa orang yang melihat postingan tersebut merasa terharu.
Dalam unggahan tersebut, pria yang telah membintangi sejumlah film ini mengungkapkan, Hari Ayah Sedunia yang jatuh pada setiap tanggal 20 Juni itu mengungkapkan, sekuat apapun seorang pria pasti membutuhkan seorang putri.
Baca Juga: Biografi dan Profil Lengkap Agama Maria Vania, Presenter Seksi yang Suka Pria Humoris
"Setiap pria membutuhkan putri," kata Dwayne Johnson alias The Rock yang merupakan nama ringnya saat masih aktif menjadi seorang pegulat, dalam akun Instagram miliknya, @therock, Jumat 18 Juni 2021.
Berterima Kasih Telah Dikelilingi Perempuan Hebat
Selama hidupnya, Dwayne Johnson selalu dikelilingi oleh perempuan yang hebat, yang disebutnya penuh dengan kandungan estrogen yang membuat dirinya nyaman saat berada di rumah dan bermain dengan ketiga orang putrinya yang masih kecil itu.
"Terima kasih Tuhan. Saya memiliki rumah yang isinya semua perempuan dan penuh dengan estrogen," ungkap Dwayne Johnson dengan kata-kata yang manis.
Hal Paling Panting di Dunia
Sebagai penutup, Dwayne Johnson alias The Rock ini mengungkapkan, istri dan ketiga putrianya merupakan hal terpenting di dunia bagi dirinya. Untuk itu, mantan pegulat ini akan terus berusaha mengerti, mendengarkan dan selalu ada untuk mereka.
Baca Juga: Masyarakat Lampung Beri Gelar Raden Bangsawan ke Erick Thohir
Sekedar informasi, Dwayne Johnson alias The Rock merupakan ayah dari tiga orang putri dan memiliki dua orang istri.