Sharing Session Online, Chiko & Roko dan W3DNA Kupas Tuntas Potensi Web3 dan NFT

Sharing Session Online, Chiko & Roko dan W3DNA Kupas Tuntas Potensi Web3 dan NFT

Ajeng Conny Pradestina
2022-12-22 22:40:38
Sharing Session Online, Chiko & Roko dan W3DNA Kupas Tuntas Potensi Web3 dan NFT
Sharing Session Online Chiko & Roko dan W3DNA

Chiko & Roko dan W3DNA mengadakan sharing session online yang dilakukan pada hari Kamis, 22 Desember 2022 pukul 21.00 WIB. NFT Domain dinilai dapat menjadi pendobrak atau game changer di era Web3.

Diskusi mengenai potensi Web3 dan NFT ini diikuti oleh para NFT Enthusiast dari berbagai negara melalui kanal grup telegram Chiko & Roko. 

Baca juga: Gencar Edukasi NFT hingga Metaverse, MAJA Labs Beri Dampak Nyata Bangun Ekosistem Web3 di Indonesia

Tentang Chiko Roko


Chiko & Roko adalah platform online untuk art toys gratis. Mereka membagikan hadiah NFT baru setiap hari, termasuk NFT tematik yang menarik dengan desain unik yang dibuat oleh penulis dan desainer dari berbagai negara. Art toys dapat dilihat dari berbagai sudut dalam 3D dan diubah menjadi konten media sosial yang keren dengan penggunaan teknologi AR.

Pembicara Sharing Online


Pada sharing online ini hadir sejumlah pembicara seperti Dmitry Gollandtsev, yang merupakan CBDO W3DNA, pendiri TrueVC.io. Kemudian ada Olga Kamenskaya selaku Chief NFT Officer, W3DNA, Salah Satu Pendiri Web3Stars.io dan juga seorang konsultan NFT.

Adapula William Wade, Mantan manajer privasi dan keamanan data di crypto.com. Teknolog Privasi Informasi Bersertifikat (CIPT) dan Alexey Pixelord, NFT Artist Chiko & Roko.

Sharing Online Chiko Roko dan W3DNA


Bersama W3DNA, Chiko Roko mengadakan sharing session secara online melalui Telegram. Diskusi tersebut membahas mengenai potensi NFT dan Web3. Didalamnya termasuk dijelaskan apa saja yang membedakan Web 2.0, Web3.0, dan Web3.

Selain itu, diskusi ini juga membahas mengenai keamanan pengguna Web3 secara pribadi yang lebih baik dibanding pendahulunya. Keunggulan serta alasan mengapa domain ini menjadi lebih baik pun dikupas tuntas dalam diskusi ini.

Baca jugaAdam CMO MAJA Labs Ungkap NFT Jadikan Karya Lebih Dihargai dan Aman di Sharing Bareng Ajaib Kripto

Tak ketinggalan, para pembicara juga menjelaskan bagaimana cara untuk menggunakan domain NFT untuk menerima cryptocurrency yang aman serta pro kontra mengunggah situs web langsung ke blockchain versus IPFS.


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00