Inilah sinopsis dan daftar pemain film 30 Days yang akan
dibintangi oleh Kang Ha Neul dan Jung So Min. Sebelumnya, kedua aktor ini
pernah beradu akting bersama dalam film hits yang berjudul Twenty.
Film ini akan digarap oleh sutradara Nam Dae Joong dan baru saja melakukan proses pembacaan skrip dan memulai proses syuting pada tanggal 16 November 2022 lalu. Meski begitu, belum ada kabar mengenai jadwal tayang film ini.
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film 2045 Ada Apa Cinta, Kisah Cinta Segitiga Tayang 1 Desember 2022
Sinopsis Film 30 Days
Film bergenre komedi romantis ini akan mengisahkan pasangan
yang menikah namun tidak menjalani pernikahan mereka dengan bahagia.
Kang Ha Neul akan memerankan karakter Noh Jung Chul, seorang
suami yang mengalami kecelakaan ketika 30 hari menjelang hari pernikahannya.
Sementara Jung So Min akan memerankan karakter Hong Na Ra, istri dari Noh Jung
Chul.
Sebelumnya kedua pasangan ini saling mencintai namun
kehidupan mereka berubah setelah kecelakaan tersebut.
Daftar Pemain Film 30 Days
- Kang Ha Neul sebagai Noh Jung Chul
- Jung So Min sebagai Hong Na Ra
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Harbin, Dibintangi Jeon Yeo Bin hingga Hyun Bin
Nah, itulah sinopsis dan daftar pemain film 30 Days yang
dibintangi oleh Kang Ha Neul dan Jung So Min.