Jadwal Promosi hingga Sampul Lagu Yet to Come BTS, 9 hingga 11 Mei 2022

Jadwal Promosi hingga Sampul Lagu Yet to Come BTS, 9 hingga 11 Mei 2022

Nur Tiffany Ariana
2022-05-07 15:57:01
Jadwal Promosi hingga Sampul Lagu Yet to Come BTS, 9 hingga 11 Mei 2022
Jadwal Promosi hingga Sampul Lagu Yet to Come BTS (Foto Instagram: @bts.bighitofficial)

Boyband Korea Selatan, BTS baru-baru ini membagikan jadwal promosi comebacknya. Berikut jadwal promosi comeback hingga sampul lagu Yet to Come.

Jadwal promosi untuk comeback BTS ini dikabarkan bakal dilakukan mulai tanggal 9 sampai 11 Mei 2022.

Sementara itu diketahui kalau comeback BTS akan berlangsung pada 10 Juni 2022 mendatang dengan merilis album antologi berjudul Proof.

BTS sendiri juga sudah merilis logo trailer album Proof dalam video berdurasi 5 menit 21 detik di channel YouTube BANGTANTV.

BACA JUGA: Comeback 10 Juni 2022, BTS Akan Rilis Antologi Album Proof

Kapan jadwal promosi hingga perilisan sampul lagu Yet to Come BTS? Simak selengkapnya di Correcto.id.


Jadwal Promosi Comeback


Tracklist, 9-11 Mei 2022

Proof of Inspiration, 17-23 Mei 2022

Concept Photo (Door), 28-29 Mei 2022

Misteri, 7 Juni 2022

"Yet to Come" Official MV Teaser, 7 Juni 2022 

"Yet to Come" Official MV Teaser (youTube Short), 8 Juni 2022

Comeback BTS 10 Juni 2022

Misteri, 13 Juni 2022


Lagu Yet to Come BTS


Lagu Yet to Come milik BTS ini merupakan single utama yang terdapat dalam album antologi bertajuk Proof yang akan rilis pada 10 Juni 2022.

Sampul lagu Yet to Come, diketahui sudah dirilis dan terlihat berwarna biru dengan tulisan warna putih dan logo BTS.

Album antologi PROOF terdiri dari 3 CD yang mencakup banyak lagu berbeda, termasuk tiga lagu terbaru yang mencerminkan pemikiran dan ide para anggota di masa lalu, sekarang, dan masa depan.


Pre Order Album Proof


Sementara itu, untuk pre order album Proof sendiri sudah di mulai sejak tanggal 5 Mei pukul 11.00 KST.

Sedangkan di situs komunitas Weverse album Proof sudah bisa di pre order sejak 4 Mei 2022 serta tersedia dalam dua versi, yaitu Standard Edition dan Compact Edition.

Selain itu, comeback BTS nantinya juga berdekatan dengan perayaan ulang tahun kesembilan mereka.

BACA JUGA: Daftar Lengkap Nominasi Billboard Music Awards 2022, BTS Masuk 7 Kategori Nominasi

Nah, itulah jadwal promosi comeback hingga sampul lagu Yet to Come yang dimulai sejak tanggal 9 sampai 11 Mei 2022.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30