Film Just Mom ini diproduksi oleh Hanung Bramantyo dan disutradarai oleh Jeihan Angga akan tayang pada 27 Januari 2022.
Dimana, film tersebut dibintangi oleh Christine Hakim yang berperan sebagai sosok Ibu Siti dalam Film Just Mom ini, sejumlah artis muda juga terlibat.
Artis muda itu antara lain Ayushita (Murni), Niken Anjani (Pratiwi), Ge Pamungkas (Damar), dan Toran Waibro (Jalu).
Baca Juga: Ini Sinopsis dan Daftar Pemain Web Series Flora Turn On yang Tayang 2022 di Vidio.com
Penasaran dengan sinopsis dan daftar pemain Just Mom ? Berikut artikel yang telah dirangkum untuk Anda.
Sinopsis Just Mom
Just Mom mengisahkan seorang ibu yang kesepian karena anak-anaknya tinggal jauh dari rumahnya dan sudah punya kehidupan masing-masing.
Ditengah kondisi fisik yang melemah akibat penyakit kanker, ia yang ditemani anak angkatnya Jalu, merawat seorang ODGJ (Orang dengan Gangguan Jiwa) gelandangan yang tengah hamil tua bernama Murni. Namun, hal itu justru ditentang oleh kedua anaknya yang khawatir akan kesehatan ibunya.
Tapi ia tetap ingin mengadopsi Jalu dan Murni di tengah fisiknya yang melemah karena penyakit kanker. Film Just Mom begitu menyentuh karena mengisahkan pergolakan batin seorang ibu yang kesepian di masa tuanya.
Baca Juga: Ini Sinopsis Drakor Ghost Doctor, Daftar Pemain Link Nonton di VIU Sub Indo
Daftar Pemain Film Just Mom
Christine Hakim sebagai Ibu Siti
Ayushita sebagai Murni
Ge Pamungkas sebagai Damar
Niken Anjani sebagai Pratiwi
Toran Waibro sebagai Jalu
Dea Panendra sebagai Mbak Sum
Anastasia Herzigova sebagai Belum diketahui
Haru Sandra sebagai Belum diketahui
Jordan Omar sebagai Belum diketahui
Tayang 27 Januari 2022 di Bioskop
Just Mom direncanakan menyapa penonton pada 27 Januari 2022 mendatang. Tapi sebelum tayang di bioskop, Just Mom ditayangkan di Jakarta Film Week pada 20 November lalu. Kini Just Mom sedang ditayangkan di Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF).