Mengenal Massage Reaction hingga Communities, Fitur Baru yang akan hadir tahun 2022 di Aplikasi Whatsapp

Mengenal Massage Reaction hingga Communities, Fitur Baru yang akan hadir tahun 2022 di Aplikasi Whatsapp

Ajeng Conny Pradestina
2022-01-04 14:52:40
Mengenal Massage Reaction hingga Communities, Fitur Baru yang akan hadir tahun 2022 di Aplikasi Whatsapp
Fitur Baru Whatsapp Tahun 2022

Whatsapp menjadi aplikasi perpesanan paling populer di dunia dengan lebih dari 2.5 miliar pengguna aktif. Tahun 2022 whatsapp digadang-gadang akan meluncurkan sejumlah fitur baru. Berikut fitur baru whatsapp yang akan hadir tahun ini.

1. Massage Reaction

Massage Reaction dinilai akan menjadi update besar bagi whatsapp. Aplikasi lain seperti instagram memang sudah memiliki fitur ini. Fitur ini akan memungkinkan pengguna bereaksi menggunakan emoji dalam sebuah chat. Sejumlah 6 emoji dikonfirmasi akan hadir dalam fitur ini.

2. Communities

Fitur communities akan memungkinkan pengguna menyatukan beberapa grup whatsapp dalam satu komunitas. Whatsapp akan memungkinkan pengguna menggabungkan 10 group chat dalam 1 komunitas. Nantinya, ada pengumuman yang bisa diakses oleh admin grup sebelum dikirim ke semua anggota grup.

Baca juga: Tips dan Cara lengkap Mudah Mendapatkan Centang Biru (Verified) di Instagram

3. Transfer chat dari Android ke IOS

Setelah tahun lalu whatsapp memungkinkan transfer chat dari IOS ke Android, nantinya dalam fitur terbarunya whatsapp akan memungkinkan transfer chat dari Android ke IOS.

4. Toko Sticker

Sebelumnya, pengguna tidak bisa mengakses toko stiker di WhatsApp versi desktop dan web untuk mencari stiker packs. Namun dikabarkan toko sticker akan hadir di whatsapp versi web dan desktop seperti yang tersedia di versi beta.


5. Kontrol Admin Grup

Admin grup chat whatsapp akan diberi kekuasaan untuk menghapus chat yang dikirim oleh anggota grup. Fitur ini akan berbeda dengan fitur hapus pesan yang sudah ada, karena admin dapat menghapus pesan kapan saja tanpa batas waktu.

Baca juga: Ini Cara Download dan Gunakan Aplikasi Secreto, Bisa Kirim Pesan Rahasia di Sosial Media

6. Business Nearby

Whatsapp mengerjakan fitur yang memudahkan pengguna untuk mencari bisnis di aplikasi. Fitur Business Nearby atau bisnis di sekitar akan dapat melihat restoran, toko pakaian, supermarket dan banyak lagi yang ada disekitar pengguna. 


Share :

HEADLINE  

Viral! Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Pidato di D-8

 by Ramadhan Subekti

December 23, 2024 17:10:00


Petisi Tolak PPN 12% Untuk Presiden Prabowo Tembus 100 Ribu Orang

 by Ramadhan Subekti

December 19, 2024 13:36:55


COVID-19 Melonjak di Jepang, 15 Ribu Kasus Baru Dilaporkan

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 21:45:00


Babak Baru Omnibus Law, Kepala Daerah Dipilih DPRD?

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 15:00:54