Resep dan Cara Lengkap Membuat Ikan Bakar Kapiek Kuliner Khas Kampar yang Dinikmati Gubernur Riau

Resep dan Cara Lengkap Membuat Ikan Bakar Kapiek Kuliner Khas Kampar yang Dinikmati Gubernur Riau

Alpandi Pinem
2021-11-01 22:57:31
Resep dan Cara Lengkap Membuat Ikan Bakar Kapiek Kuliner Khas Kampar yang Dinikmati Gubernur Riau
Ikan Bakar Kapiek Kuliner Khas Kampar yang Dinikmati Gubernur Riau (Sumber: Int).

Ikan bakar kapiek ndak batulang, begitu nama kuliner khas daerah di Kabupaten Kampar. Dihidangkan dengan sebakul nasi, dilengkapi lalapan, pucuk rebung dan gulai jangek atau kulit sapi. Sajian makanan ini selalu menjadi menjadi magnet bagi wisatawan yang datang ke daerah yang dijuluki Serambi Mekah Riau.

Baca Juga: Resep dan Cara Lengkap Buat Binte Biluhuta Khas Gorontalo, Makanan Favorit Wali Kota Cilegon Helldy Agustian

Gubernur Riau Mencicipi Ikan Bakar Kapiek


Gubernur Riau, H Syamsuar menikmati makan siang bersama sejumlah pejabat lainnya menikmati ikan kapiek di Desa Pulau Jambu, Sei Betung, Kuok. Tempat ini menjadi destinasi favorit bagi pelancong di Kampar. 

"Ikannya segar diambil dari Sungai Kampar, rasanya sedap. Lokasinya bagus dan suasananya juga asyik untuk menikmati akhir pekan," kata Syamsuar. 

Syamsuar menuturkan, kedai ikan bakar kapiek ndak batulang adalah tempat kuliner yang kreatif. Sehingga bisa menjadi bisnis UMKM yang menjanjikan. 

"Ikan kapiek ini biasanya banyak tulang. Disini bisa disajikan tanpa tulang. Kreatif dan bisa membuat rasa penasaran untuk mencicipi. Rasanya bumbunya juga sesuai selera. Karena lezatnya, saya juga bungkus bawa pulang untuk keluarga," Syamsuar menuturkan. 

Syamsuar berujar, usaha  kuliner ikan bakar kapiek harus didukung dan terus dibina. Karena selain mampu menambah ekonomi warga, juga menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk datang ke Riau.

"Saya berharap tempat kuliner ini bisa lebih maju lagi dan terus menjadi perhatian bagi Pemkab Kampar. Apa lagi masa pandemi COVID-19 saat ini, sangat berdampak pada perekonomian masyarakat," tuturnya. 

Gimana? Kamu ingin mencobanya di rumah? Berikut ini Correcto.id memberikan resep dan cara lengkap membuat Ikan Bakar Kapiek Kuliner Khas Kampar yang Dinikmati Gubernur Riau.

Baca Juga: Resep dan Cara Lengkap Membuat Soto Lamongan, Makanan Kesukaan Menkedikbud Nadiem Makarim

Bahan-bahan:


-1 kg Ikan kapilagan/kapek/iakn mas

-2 jeruk nipis

Bahan halus:

-1 ruas kunyit

-1 ruas jahe

-10 siung bawang putih

-8 siung bawang merah

-1/4 cabe rawit

-1/4 cabe merah

-1 kotak santan kara

-1 batang serai

-4 lembar daun jeruk purut

-1 lembar daun kunyit

-Bahan untuk membakar

-secukupnya Arang

Baca Juga: Resep dan Cara Lengkap Membuat Sayur Asam, Masakan Iriana Jokowi Favorit Kaesang Pangarep

Cara membuat ikan bakar kapiek:


-Ikan dilumuri air jeruk nipis

-Tumis semu bahan yang dihaluskan dengan minyak goreng

-Setelah dtumis siram dengan santan kara

-Masukan potongan ikan

-Setelah itu diangkat dibakar dengan bara api yang sudah disiapkan tadi

-Bakar sampai matang dan siap di sajikan 


Share :

HEADLINE  

Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00