Tagar #ErickThohirGirlsTakeOver menduduki trending twitter, Usut punya usust tagar ini rupanya berisi tentang program Girls Take Over di Kementerian BUMN.
Program #ErickThohirGirlsTakeOver telah memilih enam perempuan muda dari seluruh Indonesia yang akan menjadi Menteri BUMN dan lima direktur utama BUMN dalam satu hari yang merupakan bagian dalam transformasi human capital BUMN guna mendorong peningkatan kepemimpinan muda dan perempuan.
Lebih lanjut program #ErickThohirGirlsTakeOver ini juga bertujuan untuk generasi tangguh perempuan yang bisa memimpin perubahan.
Girls Take Over ini juga sebagai ajakan untuk menyambut International day of the girls 2021 yang di usung oleh Kementerian BUMN, menjadi pendorong semua pihak untuk lebih memperhatikan isu kesetaraan gender.
Dalam hal kesetaraan Gender merupakan kondisi ideal untuk mewujudkan secara penuh hak2 asasi dan potensi dalam semua bidang kehidupan dan pembangunan. Dengan adanya akses dan ruang memberikan kesempatan yang sama dalam memperoleh hak2 dasar menjadi indikator adanya kesetaraan.
Meski tak semudah mengembalikan telapak tangan. Hingga di era millenial yang katanya canggih dan hitech ini, pemahaman kita mengenai kesetaraan gender belum merata.
Padahal kesadaran ini memiliki pengaruh besar seperti kita lihat Negara-negara berkembang dan kaya yang lebih awal menerapkan kesadaran dan memberi penghargaan mengenai kesetaraan gender yang diakui dan dilakukan secara teratur.
Komitmen ini tidak hanya melalui jalur diplomasi, membantu meningkatkan kesadaran akan kesetaraan gender juga bisa dilakukan dari diri kita sendiri, dari keluarga, dan lingkungan sekitar. Wujudkan Kesetaraan Gender dan Kepemimpinan Perempuan di dunia kerja. KAMU, AKU, KITA SETARA
Disisilain Ketum GenZET Adrian Zakhary juga ikut mengapresiasi #ErickThohirGirlsTakeOver, sebagai generasi baru bagi perempuan untuk bisa memimpin Indonesia kedepannya.
“Momentum kepemimpinan para perempuan hebat ini menandakan era baru untuk memberikan kesempatan kepada para perempuan menjadi pemimpin masa depan, yang memang harus dipersiapkan dari sekarang. Kami dari GenZET Indonesia sangat mendukung program #GirlsTakeOver yang diinisiasi Kementerian BUMN melalui Menteri Erick Thohir, serta 5 BUMN yang turut berpartisipasi dalam momen ini” ujar Adrian Zakhary, Ketua Umum Generasi Z Entrepreneur (GenZET) kepada tim Correcto.id pada Rabu, 29 September 2021.