Nama Anastasia Praditha mendadak menjadi sorotan karena melakukan kerokan saat live sambil mempromosikan produk yang dipakai untuk kerokan. Berikut profil dan biodata lengkapnya.
Sosok Anastasia Praditha dikenal sebagai pembawa acara berita yang lahir di Jakarta pada 30 November 1993. Kini umur Anastasia Praditha sudah 27 tahun.
Penasaran dengan fakta Anastasia Praditha? Berikut Correcto.id rangkumkan profil Anastasia Praditha dan biodata Anastasia Praditha.
Pembawa acara berita
Anastasia Praditha merupakan pembawa acara berita dalam statiun televisi yaitu TVRI dan Kompas TV.
Di TVRI, Anastasia Praditha membawa berita Indonesia Pagi, Indonesia Siang dan Indonesia Malam pada tahun 2012-2014.
Kemudian di Kompas TV membawa acara Sapa Indonesia Pagi dan Kompas Siang dari tahun 2015-2018.
Tahun 2019, Anastasia Praditha pindah ke Trans7 membawakan acara Selebrita Pagi. Dan 2020, ia sempat muncul di iNews membawakan program iNSide Story.
Baca Juga: 8 Pose Cantik Anastasia Praditha, Putri Indonesia Intelegensia 2019 Dikerok saat Live
Puteri Indonesia Intelegensia 2019
Sosok Anastasia Praditha juga pernah menjadi finalis pemilihan Miss Indonesia 2012 sejak 2019, hingga akhirnya Anastasia Praditha dinobatkan menjadi Puteri Intelegensia 2019 mewakili Provinsi Banten.
Pengusaha
Selain sebagai pembawa acara berita, Anastasia Praditha juga terjun ke dunia bisnis. Perempuan 27 tahun ini memiliki bisnis di bidang kecantikan dengan nama Aphrodite Hair Booster.
Baca Juga: 8 Potret Vincent Verhaag, Calon Suami Jessica Iskandar Punya Tubuh Atletis
Profil dan biodata Anastasia Praditha
Nama lengkap: | Anastasia Praditha Adelina |
Nama panggung: | Anastasia Praditha |
Nama panggilan: | Dita |
Tempat tanggal lahir: | Jakarta, 30 November 1993 |
Umur: | 27 tahun |
Agama: | Belum diketahui |
Profesi: | Pembaca Berita, Model |
Instagram: | @apraditha |