PPKM Darurat Resmi Diumumkan, Tanggapan dr Tirta jadi Sorotan Netizen

PPKM Darurat Resmi Diumumkan, Tanggapan dr Tirta jadi Sorotan Netizen

Ekel Suranta Sembiring
2021-07-01 20:53:15
PPKM Darurat Resmi Diumumkan, Tanggapan dr Tirta jadi Sorotan Netizen
YouTuber dr Tirta (foto Instagram/ @dr.tirta)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengumumkan PPKM darurat di Jawa dan Bali dari tanggal 3-20 Juli 2021. Hal ini mendapat berbagai tanggapan dari berbagai kalangan, salah satunya YouTuber dr Tirta.

Mengutip dari cuitannya di Twitter @tirta_hudhi, dr Tirta mengaku tidak berharap banyak. Baginya aturan PPKM harus diberlakukan dengan jelas sesuai kondisi di lapangan.

Baca Juga: Aurelie Moeremans Unggah Foto Pakai Bikini, Seksinya Bikin Mata Susah Berkedip Melihatnya

"Gue ga berharap banyak ya dari ppkm darurat ini. Secara dari yg udah2  gate larangan mudik aja ditrobos. Yang jelas. Narasi aturan harus bener di lapangan. Kalo ppkm darurat kali ini narasi ga sesuai di lapangan. Trust issue publik akan semakin menurun” ujar dr Tirta. 

Respon dr Tirta soal PPKM Darurat itu pun jadi sorotan netizen. Banyak netizen berharap agar pemerintah menjalankan seperti dikatakan dr Tirta.

Baca Juga: PPKM Darurat, Simak Rincian Jam Operasional Supermarket hingga Hotel

"Gate larangan mudik diterobos. Ingat cerita tetangga. H2 lebaran berwisata. Exit tol diminta balik, tp dibilang petugas “lewat bawah (non tol)saja, ga ada pengawasan," tulis @eLMirza.

Baca Juga: Jokowi Putuskan PPKM Darurat, 100 Persen Mall di Jawa Bali Tutup

"Dari dulu ngurus pandemi cuma modal gonta ganti nama istilah doang. Di lapangan mah sama aja dok. Ora keluar rumah ora mangan. Pemerintah gak ada duit buat modalin rakyat diem di rumah. Sekalinya ada modal di korupsi," tulis @repooy.

"Mau gonta-ganti Namanya di lapangan Hasilnya Nol..Pemerintah gak berani bilang Lockdown karena harus ngasih Makan," tulis @AkbarWasito.


Share :