Fakta suara gemuruh dari langit di Bandung, seperti suara pesawat terbang.
Setelah beberapa waktu lalu suara gemuruh terdengar di Malang, Jawa Timur, kali ini suara gemuruh terdengar kembali. Tepatnya dari langit Bandung.
Suara tersebut, pertama kali terdengar pada Kamis 11 Februari 2021 pagi oleh seorang warga bernama Audy Erlanda.
Baca Juga: Masih Mengumpulkan Bukti dan Saksi, Polisi Telah Periksa Suami Nindy Ayunda soal KDRT
Perempuan yang berusia 36 tahun tersebut langsung merekam suara tersebut untuk mencegah terjadinya hoaks.
Audy, sapaan Audy Erlanda menyebutkan suara gemuruh yang berasal dari langit di Bandung seperti suara pesawat terbang.
Namun, saat salah satu warga Bandung tersebut keluar rumah untuk memastikan sumber suara, tidak ada satu pun pesawat yang dia lihat di atas langit.
Beberapa saat kemudian, beberapa warga Bandung juga mengaku mendengar suara gemuruh yang berasal dari langit di Ibu Kota Provinsi Jawa Barat itu.
Dihimpun dari berbagai sumber, saat suara gemuruh tersebut terjadi, langit Bandung dalam keadaan yang sangat cerah dan tidak ada tanda akan turunnya hujan.
Sudah berlangsung dua hari
Kembali lagi ke Audy Erlanda, orang pertama yang mengaku mendengar suara gemuruh di langit Bandung.
Audy mengakui dirinya telah dua hari berturut-turut mendengarkan suara gemuruh tersebut dengan intensitas waktu yang berbeda-beda.
Baca Juga: Jokowi Klaim Indonesia Dapat 426 Juta Dosis Vaksin Covid-19 saat 215 Negara Saling Berebut
Warga Kecamatan Coblong, di daerah Bandung Utara itu juga sempat melihat sebuah situs penerbangan untuk mengecek apakah ada penerbangan yang melewati rumahnya.
Hasilnya, kata perempuan 36 tahun ini tidak menemukan satu penerbangan pun yang melewati atas rumahnya.
Hingga kini, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG belum dapat memberikan keterangan resmi soal terdengarnya suara gemuruh di langit Bandung.