Biografi dan Profil Lengkap Pierre Tendean, Pahlawan yang Gugur dalam G30S/PKI

Biografi dan Profil Lengkap Pierre Tendean, Pahlawan yang Gugur dalam G30S/PKI

Anisa Br Sitepu
2020-09-30 14:58:35
Biografi dan Profil Lengkap Pierre Tendean, Pahlawan yang Gugur dalam G30S/PKI
Pahlawan Revolusi, Pierre Tendean

Siapa yang mengenal Pierre Tendean, pahlawan revolusi yang gugur dalam G30S/PKI karena menyelamatkan nyawa atasannya Jenderal AH Nasution.

Untuk mengenangnya, ada baiknya mengetahui biografi dan profil lengkap Pierre Tendean. 

Kapten Czi Anumerta Pierre Andries Tendean adalah seorang perwira militer Indonesia yang lahir pada 21 Februari 1939 dan meninggal pada 1 Oktober 1965.

Dia merupakan anak kandung dari Dr A.L Tendean yang berprofesi sebagai dokter yang berdarah Minahada dan sang ibu Maria Elizabeth Cornet seorang wanita Belanda berdara Perancis. 

Baca Juga: Mengenal Pahlawan-pahlawan yang Gugur dalam G30S/PKI

Pierre Tendean merupakan anak kedua dari tiga bersaudara, dimana kakanya dan adiknya bernama Mitze Farre dan Rooswidiati.

Soal pendidikannya, Tendean menempuh pendidikan sekolah dasar di Magelang, lalu melanjutkan SMP dan SMA di Semarang tempat ayahnya bertugas. 


Keinginan menjadi seorang tentara dan masuk Akademik Militer adalah sejak dia kecil. Padahal sang ayah ingin Pierre Tendean menjadi seorang dokter maupun insinyur.

Karena tekad yang kuat, akhirnya Pierre Tendean berhasil gabung dengan Akademi Teknik Angkatan Darat (ATEKAD) di Bandung pada tahun 1958.

Karirnya di bidang militer, setelah lulus dari akademi militer pada 1961, Tendean menjadi Komandan Pleton Batalyon Zeni Tempur 2 Kodam II/Bukit Barisan di Medan. 

Baca Juga: Ucapan Bijak untuk Mengenang Pahlawan yang Gugur dalam G30S/PKI

Pada tahun berikutnya ia mengikuti sekolah intelijen di Bogor, dia pun ditugaskan di Dinas Pusat Intelijen Angkatan Darat (DIPIAD) untuk menjadi mata-mata ke Malaysia sehubungan dengan konfrontasi antara Indonesi dengan Malaysia. 

Pada tanggal 15 April 1965, Tendean dipromosikan menjadi letnan satu, dan ditugaskan sebagai ajudan Jenderal Besar TNI Abdul Haris Nasution. 

Penghargaan yang diraih, untuk menghargai jasa-jasanya, Tendean dianugerahi gelar Pahlawan Revolusi Indonesia pada tanggal 5 Oktober 1965 berdasarkan Surat Keputusan Presiden RI No. 111/KOTI/Tahun 1965.
Setelah beliau meninggal, ia di promosikan sebagai Kapten .

Profil lengkap Pierre Tendean:

Nama: Kapten Czi Anumerta Pierre Andries Tendean

Lahir: 21 Februari 1939, Batavia,  Hindia Belanda

Meninggal: 1 Oktober 1965 (umur 26), Jakarta, Indonesia

Hubungan: A.L Tendean (Ayah), Cornet M.E (Ibu), Mitze Farre (Kakak), Rooswidiati (Adik)

Pekerjaan: Tentara

Alma mater: Akademi Militer Nasional (1961)

Penghargaan sipil: Pahlawan Revolusi


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30