Tips Ampuh Terhindar Virus Corona di Musim Hujan

Tips Ampuh Terhindar Virus Corona di Musim Hujan

Dedi Sutiadi
2020-09-28 10:40:44
Tips Ampuh Terhindar Virus Corona di Musim Hujan
Ilustrasi

Musim hujan akan segera tiba, sementara wabah virus corona di Indonesia belum juga reda. Berikut adalah tips agar Anda bisa terhindar dari penularan virus corona di musim hujan.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memperingatkan akan datangnya musim hujan dengan curah air yang cukup tinggi. Tentu saja ini meresahkan warga sebab berpotensi akan terjadinya banjir dan banyak genangan. 

Baca juga: Tips Hindari Risiko Penyakit Jantung di Tengah Pandemi Corona

Yang membuat resah adalah musim hujan datang dan ancaman banjir datang di tengah suasana wabah virus corona yang juga belum reda. Masyarakat khawatir penularan virus semakin mudah terjadi di saat seperti itu. 

Berikut correcto.id himpun untuk anda beberapa tips yang sangat ampuh mencegah penularan virus corona.  

1. Tetap di rumah


Dokter Astrid Wulan Kusumoatuti menerangkan bahwa tips paling ampuh cegah penularan virus corona du musim hujan adalah tetap di rumah selagi bisa. Menurutnya hujan yang mengenai tubuh bisa membuat imunitas tubuh menurun, hal ini sangat berbahaya sebab virus corona dengan mudah bisa menyerang. Sebab itu tips paling aman adalah hindari hujan dengan tetap di rumah aja. Jika pun imunitas menurun, Anda masih aman sejauh masih di rumah sebab tidak terancam penularan virus. 

2. Jaga imunitas tubuh


Jika pun harus keluar karena keperluan mendesak maka tips kedua paling ampuh untuk terhindar dari penularan virus corona adalah menjaga imunitas tubuh atau kekebalan tubuh. hal ini bisa Anda lakukan dengan mengonsumsi makanan dan buah-buahan yang kaya akan vitamin C. Vitamin C dipercaya ampuh untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan merangsang sel darah putih untuk melindungi tubuh dari infeksi atau risiko penyakit. Selain itu vitamin C juga secara keseluruhan mampu meningkatkan stamina tubuh. 

Baca juga: Rekomendasi Waktu Terbaik Minum Air Putih di Tengah Corona

3. Rajin berolahraga


Selain mengonsumsi makanan sehat yang banyak mengandung vitamin Anda juga perlu berolahraga dengan cukup. Olahraga yang cukup membuat stamina dalam tubuh terjaga. hal tersebut penting untuk menjaga kekebalan tubuh dengan baik sehingga mampu menangkal setiap virus yang masuk. Olahraga juga menjadi bagian penting untuk mengelola stres pikiran. Stress berlebihan bisa membuat imun tubuh menurun dan bisa dengan mudah diserang virus. 


Sumber: SehatQ


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30