Studio Alam TVRI terletak di Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat. Selama ini, Studio Alam dikenal sebagai tempat syuting sejumlah rumah produksi dan artis. Studio yang dibangun pada tahun 1981 tersebut sejak awal izin pertama dari Pemerintah Daerah Bogor memang diperuntukkan bagi lokasi syuting.
Namun, dibalik itu ternyata tempat ini memiliki kisah misteri, yang tak sedikit yang merasakan hawa mistis hingga 'diganggu' kekuatan gaib tak kasat mata saat berkunjung ke sana.
Menurut Sumadi, koordinator Studio Alam TVRI mengatakan, sejak tahun 1981 hingga sekarang, ada saja sejumlah pengunjung hingga kru yang mengalami kesurupan. Seluruhnya dirasuki oleh perempuan yang mengaku bernama Marni. Dari penampakan saat merasuki tubuh manusia, perempuan itu berasal dari suku Sunda.
Bahkan sejumlah tukang ojek sering mendapatkan penumpang perempuan jadi - jadian atau makhluk halus. Sekira pukul 19.00 hingga 21.00 WIB, tukang ojek yang menunggu penumpang turun dari angkot, sering mendapatkan penumpang perempuan yang meminta diantar ke Studio Alam TVRI.
Baca Juga : Seram Banget! Kisah Penggali Makam Temukan 7 Jasad Masih Utuh Meski Sudah Lama Dikubur Di Depok
Baca Juga : Kisah Misteri Gunung Salak yang Terdapat Kampung Setan Hingga Gemelan Mistis
"Penumpang perempuan, saat sampai gerbang dilihat ke belakang enggak ada penumpangnya, langsung pada kaget, pernah beberapa kali, di pos masuk itu juga ada 'penghuninya'. Kata tukang ojek penumpang perempuan tersebut minta dianterin mau syuting, padahal di sini enggak ada jadwal syuting," katanya di lokasi, Jumat (13/03/2014) lalu dilansir dari Okezone.com.
Sementara itu, peristiwa kesurupan juga masih kerap terjadi sejak tahun 2000 hingga beberapa tahun belakangan. Intinya pengunjung atau kru film diminta jangan banyak melamun.
"Kalau kesurupan sebelumnya suka bengong. Enggak pernah ada ritual khusus sebelum syuting sih, asal jangan menyombongkan dirinya saja," jelasnya.
Sumadi bercerita dulu akses ke Studio Alam harus melalui jalan belakang di daerah BBM Cilodong, sementara jalan masuk dari Raden Saleh masih seperti hutan. Namun, ia pribadi belum pernah melihat sendiri penampakan makhluk halus di sana, hanya mendengar cerita dan melihat pengunjung yang kesurupan.
Baca Juga : Merinding! Kisah Seram Sara Wijayanto Ungkap Sosok Penunggu Bioskop Atoom di Jawa Barat
Baca Juga : Merinding! Ini 5 Bangunan Kolonial di Bandung yang Terkesan Angker dan Menyeramkan
Baca Juga : Seram! Kisah Horor Kampus ITB yang Bikin Bulu Kuduk Merinding
"Saya enggak pernah ngalamin, cuma di sini kan ada Situ Studio Alam, dan itu alami, dulu tahun 1980-1990 masih ada jejeran kepala kerbau di situ tersebut yang diletakkan warga, kalau orang sini bilang 'bersih desa', setiap tahun dilakukan," tuturnya.
Tak dipungkiri, Sumadi mengungkapkan saking rimbunnya Studio Alam, membuat lokasi tersebut kerap dipakai pasangan kekasih untuk berpacaran. Hal itulah yang terkadang tak disukai penghuni gaib.
"Perempuan lebih banyak yang kesurupan di sini, misalnya kebanyakan bengong. Lalu pernah mendengar kebanyakan suara-suara cekikikan seperti kuntilanak, perempuan pada malam hari," tutupnya.