Sebut Jakarta Pecahkan Rekor 3 Kali Kenaikan Kasus Positif Corona Tertinggi, Anies: Tidak Boleh Dianggap Enteng!

Sebut Jakarta Pecahkan Rekor 3 Kali Kenaikan Kasus Positif Corona Tertinggi, Anies: Tidak Boleh Dianggap Enteng!

Dedi Sutiadi
2020-07-12 18:00:52
Sebut Jakarta Pecahkan Rekor 3 Kali Kenaikan Kasus Positif Corona Tertinggi, Anies: Tidak Boleh Dianggap Enteng!
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (Foto: Istimewa)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyebutkan, Jakarta pecahkan rekor tiga kali kasus positif covid-19 tertinggi sebanyak 404 kasus baru. Anies meminta kepada semua pihak agar tidak menganggap enteng atas kenaikan kasus tersebut.

"Dalam seminggu terakhir kita tiga kali mencatat rekor baru penambahan harian dan hari ini yang tertinggi sejak kita menangani kasus di Jakarta, ada 404 kasus baru, tidak boleh dianggap enteng," kata Anies dalam video conference, pada Minggu, 12 Juli 2020.

Baca juga: Agar Tak Dijadikan Komuditi, Pemerintah Patok Biaya Rapid Test Rp 150.000

Anies mengatakan, kelonjakan tersebur adalah sebagai peringatan bagi kita. Ia juga mengajak masyarakat Jakarta untuk lebih waspada dan disiplin atas aturan dari pemerintah.

Baca juga: 25 Mahasiswa di UNS Positif Corona, Hampir Semua Tanpa Gejala

"Tapi hari ini angka positivity ratenya itu menjadi 10,5 persen, melonjak dua kali lipat. Ini adalah suatu peringatan bagi kita semua bahwa kita harus lebih waspada dan disiplin. Jangan anggap enteng, ringan, jangan merasa kita bebas COVID-19. Lonjakan ini peringatan untuk kita semua," tegasnya.

Sumber: Suara.com


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00