Isyana Sarasvati Ramai Diperbincangkan di Twitter Lewat Cuitan Rara Sekar, Kenapa ya?

Isyana Sarasvati Ramai Diperbincangkan di Twitter Lewat Cuitan Rara Sekar, Kenapa ya?

Anisa Br Sitepu
2020-07-03 15:37:05
Isyana Sarasvati Ramai Diperbincangkan di Twitter Lewat Cuitan Rara Sekar, Kenapa ya?
Rara Sekar dan Isana Sarasvati (Foto:Istimewa)

Baru-baru ini nama penyanyi Isyana Sarasvati ramai diperbincangkan publik. Hal itu berawal dari cuitan yang dibagikan oleh musisi Rara Sekar sekaligus  kakak Isyana Sarasvati.

Lewat akun Twitternya @rarasekar terlihat membagikan akun satire. Terlihat bahwa cuitannya itu sebagai bentuk kekesalan dirinya yang kerap dikaitkan dengan nama besar adiknya, Isyana Sarasvati.

Baca Juga: Bikin Heboh Jagat Twitter, Rara Sekar Curhat soal Isyana Sarasvati

"Menunggu hari saatku punya identitasku," kata Rara melalui cuitannya pada Kamis 2 Juli 2020.

Selain persoalan identitas, Rara juga menyinggung kebanyakan orang yang salah menduga hubungan persaudaraannya dengan Isyana.

Dimana mantan vokalis Banda Neira ini kerap dikira adiknya Isyana oleh orang-orang yang juga sering salah melafalkan nama pelantun Pendekar Cahaya tersebut.

"Dan nama Isyan enggak salah lagi," sambung Rara mengunggah foto bertuliskan "Rara Sekar Adiknya Isyana Sarasvati".

Tak disangka, cuitan bernada satire yang diunggah Rara lantas menjadi trending di Twitter. Beberapa netizen kemudian bereaksi dengan cuitan yang diunggah Rara.

Baca Juga: Wah Keren Amalia Hapsari warga Indoneaia Pertama yang Jadi Juri Piala Oscar

"Mbak Rara sudah punya identitas sendiri di aku, mantan vokalis Banda Neira dengan lagu-lagu bagus banget, sama yang nyanyi bareng Hindia Membasuh, terus yang punya project Daramuda. Belum lagi aktivis dan yang punya hobi berkebun di kota," tulis netizen bernama @knss.

"Hah? Selama ini saya kira kamu kakaknya Isyana," ucap Fluxcup.

"Kayanya satire ini bang, buat yang masih bilang kalo dia adiknya isyana," timpal akun @akuemgbucin. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30