Bikin Merinding! Kisah Seram Ibu Bersalin di Rumah Sakit Sudah 5 Tahun Tak Terpakai di Cirebon

Bikin Merinding! Kisah Seram Ibu Bersalin di Rumah Sakit Sudah 5 Tahun Tak Terpakai di Cirebon

Alpandi Pinem
2020-06-25 12:53:11
Bikin Merinding! Kisah Seram Ibu Bersalin di Rumah Sakit Sudah 5 Tahun Tak Terpakai di Cirebon
Gedung Lama Rumah Sakit Arjawinangun (Istimewa)


Di Cirebon, Jawa Barat ada sebuah gedung bekas Rumah Sakit Arjawinangun. Bangunan yang dibiarkan terbengkalai setelah pada 2009 rumah sakit ini pindah ke lokasi yang baru. Dalam hal itu terdapat kejadian- kejadian mistis yang terjadi di gedung bekas rumah sakit ini.

Dilansir dari berbagai sumber terdapat salah satu cerita yang paling menghebohkan adalah seorang ibu hamil yang melahirkan masuk ke bangunan lama. Kisah itu diunggah oleh akun Aqilah Nurfauzia pada tahun 2018 lalu, ada sebuah keluarga asal Indramayu yang mengantar anaknya bersalin.

Baca Juga : Kisah Mistis Lorong Cirebon yang Konon Tembus ke Arab & China

Mereka datang ke RS Arjawinangun lama. Di situ terlihat semua lampu bangunan menyala dan kegiatan rumah sakit berjalan seperti biasanya. Akhirnya mereka memutuskan untuk membawa anaknya ke rumah sakit itu.

Kemudian, seorang satpam melihat sang ayah yang ke luar dengan membawa termos untuk beli air panas. Satpam ini pun kaget karena bapak ini baru saja ke luar dari rumah sakit yang sudah lima tahun terbengkalai.

Baca Juga : Kisah Misteri Jalan Karanggetas Cirebon yang Konon Ditakuti Para Pejabat

Ketika melihat ke belakang rumah sakit ini tampilannya sudah berubah menjadi bangunan yang gelap dan menyeramkan. Ketika sang ayah dan satpam masuk untuk melihat anaknya, ternyata anaknya ini sedang terbaring di atas kasur yang kotor dan penuh sarang laba-laba.

Cerita ini viral setelah diunggah ulang oleh akun Deri Ridmawan. Unggahannya telah dibagikan 3600 kali. Reaksi warganet pun beragam, ada yang percaya ada juga yang mengira bahwa cerita ini hanya buatan semata.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30