Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Letjen TNI Doni Monardo meminta kepada seluruh aparat melakukan pendekatan komunikasi saat mengingatkan masyarakat. Penegakan hukum adalah langkah paling terakhir.
"Kemudian masalah penegakan hukum kita berharap bahwa langkah-langkah penegakan hukum ini adalah langkah paling-paling terakhir. Pendekatan kita adalah pendekatan komunikasi," kata Doni usai ratas, Senin 13 April 2020.
Doni mengatakan pendekatan komunikasi dapat meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap kebijakan pemerintah di masa pandemi COVID-19. Sebab, kebijakan itu dilakukan demi keselamatan bersama.
"Saya sangat yakin manakala aparat penegak hukum dan juga komponen lainnya dengan cara bijaksana bisa mengingatkan. Masyarakat kita pasti taat dan patuh, karena ini semua dilakukan demi keselamatan diri sendiri dan juga keselamatan orang lain," katanya.
Terakhir, Doni Monardo mengungkap, jumlah dokter yang menangani pasien corona semakin menipis. Bahkan jumlah mereka tidak lagi sebanding dengan pasien yang masuk.
"Kekurangan dokter hari ini sudah mulai dirasakan di beberapa tempat yang pasiennya banyak," kata Doni.