PVMBG Tegaskan Suara Dentuman Aneh Bukan dari Gunung Anak Krakatau

PVMBG Tegaskan Suara Dentuman Aneh Bukan dari Gunung Anak Krakatau

Anisa Br Sitepu
2020-04-11 08:12:01
PVMBG Tegaskan Suara Dentuman Aneh Bukan dari Gunung Anak Krakatau
Gunung Anak Krakatau meletus (Foto: Istimewa)

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengatakan bahwa suara dentuman yang terdengar dini hari ini tidak terkait dengan erupsi Gunung Anak Krakatau.  


Seperti diketahui bahwa suara dentuman itu diketahui beberapa kali terdengar dini hari ini.


"Bukan (berasal dari Anak Krakatau), karena letusannya dikategorikan miskin akan gas, lebih bersifat aliran," kata Kepala Bidang Gunung Api PVMBG Hendra Gunawan, saat dihubungi awak media, Sabtu, 11 April 2020.


Hendra mengatakan tidak terdengar bunyi letusan dari Gunung Anak Krakatau sejak semalam. Letusan Gunung Anak Krakatau ini dinilai Hendra relative kecil.


Seperti diketahui bahwa suara dentuman di sejumlah wilayah, yakni Jakarta Selatan, Depok, hingga Kabupaten Bogor. Letusan terdengar beberapa kali sejak sekitar pukul 02.00 WIB.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30