Pandji Pragiwaksono Angkat Tema Politik yang Kritis dalam Tur Mens Rea

Pandji Pragiwaksono Angkat Tema Politik yang Kritis dalam Tur Mens Rea

Dimarirenal
2025-04-17 18:00:00
Pandji Pragiwaksono Angkat Tema Politik yang Kritis dalam Tur Mens Rea
Kali Ini Pandji Pakai Bumbu Politik Di Acara Tur Stand-Up Comedy 'Mens Rea' Foto : (Istimewa)

Pandji Pragiwaksono nggak pernah kehabisan ide. Tur stand-up comedy kesepuluhnya, Mens Rea, akan segera dimulai, dan kali ini ada bumbu politik yang nggak bisa dilewatkan.


Setelah sukses dengan sembilan pertunjukan sebelumnya, Pandji tiba-tiba bilang, “Gue kayaknya bikin show lagi deh,” tanpa aba-aba apapun. Menurut perwakilan Comika Media, tur ini lahir dari ide spontan Pandji setelah melihat gelombang politik yang panas di 2024.


Pandji bilang, dia merasa sebagai seniman punya kewajiban buat merespon situasi lewat karyanya. "Politik itu lucu, dan sayang banget kalau anak muda nggak peduli," ujarnya. Lewat Mens Rea, Pandji ingin ngebahas politik dengan cara yang ringan dan mudah dimengerti, khususnya buat anak muda. "Pokoknya, kalau nggak ngerti politik, setelah nonton pasti paham," janjinya.


                                     

Baca Juga : Biografi dan Profil Lengkap Agama Pandji Pragiwaksono, Artis Viral Sebut Perbedaan FPI, NU Juga Muhammadiyah


Tapi tenang, Mens Rea bukan acara politik partisan, ya! Pandji menegaskan ini adalah cara untuk edukasi politik lewat komedi, tanpa menyerang pihak mana pun.


Tur ini dimulai dari Bandung pada 19 Apri mulai dari Surabaya, Yogyakarta, Bogor, Semarang, Makassar, Balikpapan, Palembang, Medan, sampai Denpasar, dan akan berakhir di Jakarta pada 30 Agustus 2025. Setiap kota juga bakal dimeriahkan dengan komika-komika lokal.


Acara ini tampaknya akan menjadi agenda yang menarik. Diharapkan berlangsung lancar, antusias, dan bermanfaat bagi semua yang terlibat.


Share :