Rossa Siap Gebrak Indonesia Arena dengan Kolaborasi Spektakuler!

Rossa Siap Gebrak Indonesia Arena dengan Kolaborasi Spektakuler!

Sherin Monica
2025-03-06 16:00:00
Rossa Siap Gebrak Indonesia Arena dengan Kolaborasi Spektakuler!
Rossa akan menggelar konser Here I Am di Jakarta pada 23 Mei 2025

Rossa siap menggelar konser bertajuk Here I Am di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, pada Jumat (23/5/2025).



Konser ini akan menjadi momen spesial bagi sang Queen of Pop Indonesia, di mana ia akan menghadirkan berbagai kejutan dengan menggandeng sejumlah musisi dari berbagai genre.




Salah satu kolaborator yang akan tampil bersama Rossa adalah Bernadya, penyanyi yang dikenal dengan lagu-lagunya yang penuh emosi.




Rossa mengaku sangat mengagumi karya Bernadya, terutama dari segi lirik dan aransemen musiknya.





“Aku suka banget sama Bernadya. Buat aku, dia jenius. Aku suka banget cara dia menulis lagu dan menyusun aransemennya,” ungkap Rossa.




Selain Bernadya, Yura Yunita juga akan menjadi bagian dari konser ini. Menurut Rossa, lagu-lagu Yura, terutama Tutur Batin, sangat mengena di hatinya dan memberi inspirasi yang mendalam.




“Liriknya luar biasa, aku benar-benar merasa terhubung dengan lagu itu,” ujar Rossa, menegaskan betapa ia menghormati dan mengapresiasi karya sahabatnya tersebut.




Tak hanya dari genre pop dan ballad, Rossa juga ingin menghadirkan sesuatu yang berbeda dengan menggandeng Dipha Barus.



Sebelumnya, dalam konser 25 Shining Years, ia sempat berkolaborasi dengan Eka Gustiwana. Kali ini, ia ingin menampilkan sesuatu yang lebih fresh dengan Dipha Barus, seorang DJ dan produser musik elektronik ternama di Indonesia.




“Karena aku suka lagu-lagu slow dan galau, jadi aku ingin kolaborasi sama Dipha Barus. Tapi di akhir konser, aku pengen banget bikin suasana lebih fun dengan joget bareng,” kata Rossa antusias.




Tak berhenti di situ, Rossa juga memberikan kejutan dengan menghadirkan JKT48 dalam konsernya.



Menurutnya, kolaborasi dengan idol group ini adalah sesuatu yang baru dan belum pernah ia coba sebelumnya.



BACA JUGA : MC Mong Sindir SM Entertainment: “Kalian Terjebak di Pulau Keserakahan”



“Seru banget kan? Ini sesuatu yang belum pernah aku lakukan sebelumnya. Aku selalu ingin mencoba hal baru,” tuturnya.




Dengan berbagai kolaborasi yang unik dan beragam ini, konser Here I Am dipastikan akan menjadi salah satu pertunjukan yang berkesan bagi para penggemar Rossa.




Ia pun berjanji akan memberikan yang terbaik dan menghadirkan pengalaman konser yang tak terlupakan.




“Pokoknya, siap-siap aja buat sesuatu yang spesial! Akan ada banyak kejutan,” tutupnya dengan penuh semangat.


Share :