Fakta-Fakta Terbongkarnya Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan, Pemerannya Artis hingga Selebgram

Fakta-Fakta Terbongkarnya Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan, Pemerannya Artis hingga Selebgram

Ajeng Conny Pradestina
2023-09-12 11:00:09
Fakta-Fakta Terbongkarnya Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan, Pemerannya Artis hingga Selebgram
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak menunjukkan barang bukti produksi film porno (foto: ANTARA)

Berikut ini adalah sejumlah fakta terkait rumah produksi film prono di kawasan Jakarta Selatan. Polisi membongkar adanya rumah produksi film porno yang diperankan oleh artis hingga selebgram di Jakarta Selatan.

Hingga kini, polisi menyebut total ada 11 pemeran wanita dan 5 orang pemeran pria yang masih dalam proses pengejaran pihak kepolisian.

Baca juga: Fakta-Fakta Selebgram Annisa Rama Dewi Ditangkap Polisi, Jadi Muncikari Di Usia 22 Tahun

Rumah Produksi Film Porno di Jakarta Selatan

Kasus Rumah Produksi film Porno di Jakarta Selatan terungkap ketika pihak kepolisian melakukan patrol siber. Saat itu, ditemukan tiga website yang mentransmisikan video atau film dewasa dengan durasi rata-rata 1-1,5 jam per film.

Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak menyebut lima tersangka telah diamankan yakni laki-laki I sebagai sutradara, admin website, pemilik dan juga sebagai produser. Selain itu, ada laki-laki JAAS yang berperan sebagai kamerawan, laki-laki AIS sebagai sebagai editor dan laki-laki AT sebagai sound engineering. Ada juga wanita SE yang berperan sebagai sekretaris sekaligus pemeran film dewasa.

"Kemudian, dilakukan upaya paksa penangkapan terhadap 5 orang tersangka. Kelima tersangka ini dalam satu rumah produksi. Jadi satu rumah produksi yang kemudian hasil film itu ditransmisikan ke tiga website. TKP-nya ada di tiga wilayah di Jakarta Selatan," ujar Ade Safri.

Ada 120 Judul Film, Untung Rp 500 Juta

Menurut Ade, sedikitnya ada 120 judul film yang ada dalam website yang memiliki 10 ribu pengguna. Masing-masing pengguna membayar tarif yang berbeda-beda.

“Adapun jenis atau tarif yang ditawarkan, ada yang paket berlangganan 1 hari dengan membayar Rp 50 ribu, 1 minggu bayar Rp 150 ribu, 1 bulan Rp 250 ribu, 1 tahun Rp 500 ribu," katanya.

Bisnis ini telah dijalankan sejak tahun 2022 dan tersangka disebut meraup keuntungan mencapai Rp 500 juta.

"Adapun jumlah keuntungan yang didapat tersangka kurang lebih 1 tahun beroperasi, dimulai awal 2022, sudah sekitar Rp 500 juta, dan telah juga diwujudkan beberapa aset yang kita juga lakukan penyitaan pada saat penggeledahan dan penangkapan," imbuhnya.

Libatkan Artis hingga Selebgram

Para pemeran film porno yang diproduksi oleh rumah produksi ini melibatkan artis, model hingga selebgram. Menurut Ade Safri, rumah produksi ini mencari pemeran dari kelompok jaringan yang lain serta profiling di media sosial.

"Cara merekrut para pemeran dalam konten video maupun film bermuatan asusila yang dimaksud, tersangka ini selain mendapatkan talent dari kelompok jaringannya, juga dilakukan melalui profiling media sosial dari calon targetnya," ujarnya.

Baca juga: Aniaya David Ozora, Mario Dandy Divonis 12 Tahun Penjara Shane Lukas 5 Tahun

Hingga saat ini ada 12 pemeran wanita dan 5 orang pemeran pria yang terlibat dalam proses pembuatan film porno. Para pemeran tersebut tidak terikat kontrak dalam produksi yang ada namun menerima bayaran sekitar Rp 10 juta hingga Rp 15 juta.

"Setidaknya terdapat 12 pemeran dalam film atau adegan film dewasa dimaksud. 12 pemeran wanita yang salah satunya tadi kita lakukan penangkapan dan 11 lainnya saat ini masih kita kembangkan penyelidikan lebih lanjut, dan kemudian ada 5 orang pemeran pria yang saat ini juga masih kita kembangkan untuk penyelidikan dan penyidikan," jelasnya.

 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30