Sinopsis dan Daftar Pemain Drama Miracle Brothers, Jung Woo dan Bae Hyun Sung Jadi Saudara

Sinopsis dan Daftar Pemain Drama Miracle Brothers, Jung Woo dan Bae Hyun Sung Jadi Saudara

Dedi Sutiadi
2023-05-30 10:00:00
Sinopsis dan Daftar Pemain Drama Miracle Brothers, Jung Woo dan Bae Hyun Sung Jadi Saudara
Drama Miracle Brothers (foto: Soompi)

Inilah sinopsis dan daftar pemain drama Miracle Brothers yang akan dibintangi oleh Jung Woo dan Bae Hyun Sung.

Drama terbaru JTBC ini merupakan garapan dari sutradara Park Chan Hong dan penulis Kim Ji Woo. Rencananya drama ini dijadwalkan untuk tayang perdana pada 28 Juni 2023 mendatang menggantikan slot tayang drama The Good Bad Mother.

Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Scandal of Hwain Family, Adu Akting Rain dan Kim Ha Neul

Kira-kira seperti apa kisah drama Miracle Brothers? Yuk simak sinopsisnya!

Sinopsis Miracle Brothers


Yook Dong Ju, adalah seorang penulis berbakat namun kini setelah lulus kuliah ia tak kunjung menerbitkan novel. Meski begitu, Yook Dong-Ju masih menulis novel dan dia mencari nafkah dengan bekerja paruh waktu.

Suatu hari, seorang lelaki misterius bernama Kang San, tiba-tiba muncul di hadapannya. Kang San mengalami kecelakaan dan dia tidak ingat apapun tentang dirinya, termasuk nama atau umurnya. Akhirnya Yook Dong Ju merawat Kang San.

Dia memang memiliki kemampuan misterius untuk merasakan sakit & keputusasaan orang lain dan juga membaca hati mereka. Karena Kang San, Yook Dong-Ju juga terlibat dengan orang-orang yang kesakitan dan putus asa. Yook Dong-Ju dan Kang San, yang sangat berbeda satu sama lain, segera berubah menjadi saudara ajaib.

Daftar Pemain Miracle Brothers


Jung Woo sebagai Yook Dong-Joo
Bae Hyun-Sung sebagai Kang San

Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Family: The Unbreakable Bond, Drakor Baru di Disney+

Nah, itulah sinopsis dan daftar pemain drama Korea Miracle Brothers yang akan tayang di JTBC setiap Rabu dan Kamis mulai 28 Juni 2023. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30