Indonesia Creative Cities Network (ICCN) akan membahas mengenai ekosistem kota kreatif di masa depan.
Bahasan ini akan dikemas dalam sebuah talkshow ICCN yang bertajuk CATHA TALKS ICCN.
Founder MAJA Labs, Adrian Zakhary akan menjadi salah satu pembicara di talkshow CATHA TALKS ICCN ini.
Tentang CATHA TALKS ICCN
Untuk menyambut Rakernas ICCN 2022, ICCN menghadirkan sebuah talkshow menarik yang bertajuk CATHA TALKS.
Talkshow ini akan digelar pada Senin, 12 September 2022 pukul 14.00 WIB sampai 16.00 WIB secara daring melalui Zoom meeting.
CATHA TALKS ini termasuk ke dalam rangkaian Catha Ekadasa. Catha Ekadasa sendiri adalah “11 jurus” bagi daerah-daerah yang ingin menjadi Kota Kreatif dan dapat dimanfaatkan oleh tiap kota/kabupaten untuk mewujudkan 10 Prinsip Kota/Kabupaten Kreatif.
Tema besar CATHA TALKS ICCN adalah ekosistem kota kreatif masa depan. Untuk membahasnya, akan hadir beberapa narasumber yang berkompeten dibidangnya, mereka adalah Dwinita Larasati selaku Deputi Kemitraan ICCN, Handoko Hendroyono selaku founder Jakarta Creative City Forum (JCCF).
Lalu ada Adrian Zakhary selaku Taskforce WEB3 ICCN dan juga founder MAJA Labs, dan Dias Satria, Deputi Kemitraan Luar Negeri ICCN yang akan menjadi moderator.
Adrian Zakhary Jadi Pembicara
Founder MAJA Labs dan juga Taskforce WEB3 ICCN, Adrian Zakhary akan menjadi salah satu pembicara di CATHA TALKS ICCN.
Bersama para pembicara dan moderator, Adrian Zakhary akan membahas dan berdiskusi menganai upaya yang perlu dilakukan untuk mewujudkan sebuah ekosistem kota kreatif masa depan di Indonesia.