Sinopsis dan Daftar Pemain Three Bold Siblings, Drakor Terbaru Tayang September 2022

Sinopsis dan Daftar Pemain Three Bold Siblings, Drakor Terbaru Tayang September 2022

Andrico Rafly Fadjarianto
2022-09-04 11:12:12
Sinopsis dan Daftar Pemain Three Bold Siblings, Drakor Terbaru Tayang September 2022
Sinopsis dan Daftar Pemain Three Bold Siblings (Foto: Instagram @kbsdrama)

Berikut adalah sinopsis dan daftar pemain Three Bold Siblings, drakor terbaru yang tayang di bulan September 2022.

Three Bold Siblings adalah judul drama korea (drakor) terbaru yang akan tayang di tahun 2022. Dijadwalkan, drama ini akan tayang mulai 24 September 2022.

Drama Three Bold Siblings ini menghadirkan sejumlah aktor serta aktris ternama seperti Lee Ha-Na, Lim Ju-Hwan dan Kim Seung-Su.

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain The Chaebol's Youngest Son, Drakor Terbaru Song Joong-Ki Tayang 2022

Seperti apa sinopsisnya? Berikut adalah sinopsis dan daftar pemain Three Bold Siblings, drakor terbaru yang tayang di bulan September 2022.

Sinopsis Three Bold Siblings



Dikisahkan Kim Tae-Joo (Lee Ha-Na) adalah anak tertua dari tiga bersaudara. Dia berhati hangat dan toleran, tetapi dia juga memiliki temperamen yang panas.

Suatu hari, Kim Tae-Joo bertemu Lee Sang-Joon (Lim Ju-Hwan) lagi setelah bertahun-tahun. Mereka bersekolah di sekolah dasar yang sama. Lee Sang-Joon adalah aktor populer. Dia sensitif, imajinatif, dan cerdas. Dia juga kakak tertua di keluarganya.

Sejak kecil, dia sangat disayangi oleh keluarganya. Keluarganya pernah berhutang, tetapi, setelah Lee Sang-Joon menjadi sukses, dia melunasi hutang mereka dan terus mendukung mereka secara finansial.

Selama syuting untuk proyek akting, Lee Sang-Joon terluka dan pergi ke rumah sakit. Di sana ia bertemu cinta pertamanya Kim Tae-Joo, yang ia kenal ketika ia masih seorang siswa sekolah dasar.

Daftar Pemain Three Bold Siblings


Lee Ha-Na sebagai
Kim Tae-Joo
Lim Ju-Hwan sebagai
Lee Sang-Joon
Kim Seung-Su sebagai
Shin Mu-Young
Wang Bit-Na sebagai
Jang Hyun-Jung
Lee Tae-Sung sebagai
Cha Yoon-Ho
Kim So-Eun sebagai
Kim So-Rim
Lee You-Jin sebagai
Kim Gun-Woo
Jeong Jae-Sun sebagai
Choi Mal-Soon
Lee Kyung-Jin sebagai
Yoo Jung-Sook
Song Seung-Hwan sebagai
Kim Haeng-Bok

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Miracle In Cell No.7 Versi Indonesia, Tayang di Bioskop 8 September 2022

Itulah, sinopsis dan daftar pemain Three Bold Siblings, drakor terbaru yang tayang di bulan September 2022.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30