Inilah sinopsis dan daftar pemain film Noktah Merah Perkawinan
yang dibintangi oleh Marsha Timothy, Oka Antara serta Sheila Dara Aisha. Film
ini dijadwalkan mulai tayang di bioskop pada 15 September 2022 mendatang.
Sebenarnya film ini merupakan adaptasi dari sebuah sinetron yang cukup populer. Noktah Merah Perkawinan akan menyuguhkan kisah cinta segitiga dalam sebuah hubungan. Penasaran seperti apa jalan cerita film ini? Yuk simak sinopsisnya berikut ini!
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Seasons of Blossom, Drakor Persahabatan SMA Tayang September 2022
Sinopsis Noktah Merah Perkawinan
Noktah Merah Perkawinan akan mengisahkan rumah tangga Gilang
Priambodo (Oka Antara) dan sang istri Ambarwati (Marsha Timothy). Gilang adalah
seroang arsitek sedangkan Ambar adalah pengajar di sebuah lokakarya keramik.
Hubungan keduanya mulai dihadapkan dengan berbagai masalah,
mulai dari orang ketiga hingga orang tua yang ikut campur pada urusan keluarga
mereka.
Hubungan keluarga ini dihadapkan pada masalah cinta segitiga
karena Gilang menyukai perempuan bernama Yuli (Sheila Dara Aisha), yang
merupakan murid dari Ambar. Hingga akhirnya masalah semakin rumit saat orang
tua mereka turut ikut campur.
Pernikahan Ambar dan Gilang pun kandas hingga Gilang
akhirnya menikahi Yuli. Sayangnya, perceraian tak menyurutkan cinta Gilang dan
Ambar. Keduanya masih sama sama mencintai
dan hal tersebut akhirnya diketahui oleh Yuli.
Bagaimanakah kisah cinta Ambar, Gilang dan Yuli selanjutnya?
Saksikan film Noktah Merah Perkawinan mulai 15 September 2022 di Bioskop.
Daftar Pemain Film Noktah Merah Perkawinan
- Marsha Timothy sebagai Ambarwati
- Oka Antara sebagai Gilang Priambodo
- Sheila Dara Aisha sebagai Yulinar
- Jaden Ocean sebagai Bagas
- Alleyra Fakhira sebagai Ayu
- Nungki Kusumastuti sebagai Marisa Sugondo
- Ratna Riantiarno sebagai Lastri Priambodo
- Roy Sungkono sebagai Kemal
- Nazira C. Noer sebagai Dina
- Ayu Azhari sebagai Kartika
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain The Empire of Law, Drakor Baru Kim Seon Ah Tayang September 2022
Trailer Film Noktah Merah Perkawinan