Rising Star Indonesia, Para Pemimpin Ponpes Jatim Sepakat Dukung Erick Thohir Jadi Pemimpin Indonesia

Rising Star Indonesia, Para Pemimpin Ponpes Jatim Sepakat Dukung Erick Thohir Jadi Pemimpin Indonesia

Ajeng Conny Pradestina
2022-07-02 11:28:39
Rising Star Indonesia, Para Pemimpin Ponpes Jatim Sepakat Dukung Erick Thohir Jadi Pemimpin Indonesia
Menteri BUMN Erick Thohir

Sejumlah pemimpin pondok pesantren di Jawa Timur sepakat mendukung Menteri Erick Thohir untuk menjadi pemimpin Indonesia. Kemunculan Erick Thohir sebagai rising star, dinilai karena sosoknya yang energik, berjiwa muda, dan dapat membawa kemajuan bagi bangsa.

Baca juga: Wadah Aspirasi Berbagai Organisasi, NUsantara Center Usung Erick Thohir Jadi Capres 2024

Ketua Umum (Ketum) Yayasan Pondok Pesantren Bahrul Ulum (PPBU) KH M Wafiyul Ahdi adalah salah satu pemimpin ponpes yang siap mendukung Erick Thohir maju sebagai capres dalam pemilihan presiden 2024.

"Pak Erick Thohir ini pemimpin muda, energik, luar biasa, rising star Indonesia, beliau diharapkan bisa membawa kemajuan kepada kita semua," ujar ulama yang akrab disapa Gus Wafi itu.

Selain Gus Wafi, Erick Thohir mendapat dukungan dari Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Islam Mojokerto, KH Ahmad Siddiq. Ia menilai Erick sebagai pemimpin berintegritas dan layak untuk memimpin Indonesia.

“Tentu kita berharap Indonesia ini dipimpin oleh orang yang punya integritas seperti Pak Erick Thohir,” ujar Kiai Ahmad.

Kiai Ahmad juga menyebut bahwa Erick Thohir adalah pemimpin yang memiliki jiwa santri. Jika Indonesia dipimpim olehnya, maka negara ini akan lebih bermartabat dan memiliki adab yang baik.

“Tentu seperti yang pernah saya sampaikan, Erick Thohir adalah santri. Kita ingin Indonesia benar-benar menjadi negara yang bermartabat dan beradab dengan jiwa kesantrian Pak Erick Thohir,” ujar Kiai Ahmad.

Jalan Erick Thohir untuk maju sebagai calon presiden 2024 telah direstui oleh pimpinan ponses di Jawa Timur. Hal ini nampaknya sejalan dengan berbagai program dan kebijakan untuk lingkungan pesantren yang dijalankan oleh BUMN.

Baca juga: Kiai Jatim Sebut Indonesia Butuh Pemimpin Berintegritas Seperti Erick Thohir

Beberapa diantaranya seperti program santri magang di BUMN, Santripreneur, Pertashop dan masih banyak lagi gagasan yang dibuat Erick untuk mengembangkan ekonomi umat.

 

 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30