Menteri BUMN Erick Thohir diakui telah mampu membawa perubahan positif yang signifikan di lingkungan Kementerian BUMN. Hal tersebut diungkap oleh Ketua Komisi Kejaksaan Barita Simanjuntak.
Baca juga: Relawan di Kebumen, Banjarnegara, dan Purbalingga Perkuat Dukungan Bagi Erick Thohir
Menurut Barita, Erick membuktikan komitmennya dalam melakukan
bersih-bersih di tubuh BUMN, seperti kasus Jiwasraya, Asabri, hingga Garuda
Indonesia.
“Jadi saya kira sepanjang pengamatan saya dalam kepemimpinan
Erick Thohir sangat signifikan mendorong adanya perubahan dan perbaikan di
BUMN,” ujar Barita, Selasa (28/6/2022).
Berbagai permasalahan yang berhasil diselesaikan oleh Erick
Thohir membuat banyak orang memberikan apresiasi termasuk Barita. Selain itu,
Erick dinilai tegas menindak pelanggaran di perusahaan plat perah tersebut.
“Kita apresiasi dan merasa bangga karena BUMN kita mulai
dibersihkan di zaman Pak Erick Thohir ini ya. Beliau tegas dan tidak ada
kompromi terhadap pelanggaran apalagi tindak pidana korupsi,” ucap Barita.
Baca juga: Tingkatkan Produktivitas Petani Lamongan, Erick Thohir Berikan Pupuk dan Hand Tractor
Barita menambahkan bahwa yang dilakukan Erick Thohir ini
bukan semata-mata membereskan kasus korupsi, namun juga membuat budaya baru
yakni untuk membersihkan perusahaan-perusahaan BUMN.
“Sehingga orang tidak hanya takut melakukan korupsi, tapi
muncul budaya untuk bersih di dalam BUMN,” pungkasnya.