Balas Jasa, Erick Thohir Bantu Pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif

Balas Jasa, Erick Thohir Bantu Pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif

Andrico Rafly Fadjarianto
2022-06-23 14:30:00
Balas Jasa, Erick Thohir Bantu Pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif
Erick Thohir Bantu Pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif (Foto: Instagram @erickthohir)

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir akan membantu pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif sebagai membalas jasa beliau untuk Indonesia.

Hal tersebut Erick Thohir sampaikan usai melakukan takziah dan ziarah ke makam Buya Syafii Maarif di Kulon Progo, Yogyakarta.

"Hari ini saya berziarah ke makam Buya Syafii Maarif. Sosok cendekiawan besar, ulama kharismatik, dan guru bangsa," tulis Erick di Instagram.

Baca Juga: Takziah ke Makam Buya Syafii Maarif, Erick Thohir Ingin Lanjutkan Pemikiran Buya


Erick Thohir mengatakan bahwa Buya Syafii Maarif mengajarkannya untuk memiliki pengetahuan yang luas.

"Mengajarkan kita agar memiliki cakrawala berpikir yang luas, dalam mengurai persoalan-persoalan keumatan dan kebangsaan," lanjutnya.

Untuk membalas jasa Buya Syafii Maarif, melalui Yayasan Erick Thohir, Menteri BUMN tersebut akan membantu rencana pembangunan Masjid Buya Syafii Maarif di Yogyakarta.

Baca Juga: Kenang Buya Syafii Maarif, Erick Thohir: Kehilangan Besar bagi Umat Islam dan Bangsa Indonesia

"Alhamdulillah, saya masih diberi kesempatan membalas segala jasa beliau lewat pembangunan masjid Buya Syafii Ma’arif," tulis Erick.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30