Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menantang pengusaha muda kuasai pasar ASEAN, hal ini mengingat potensi ekonomi digital yang tinggi.
Hal tersebut disebutkan Erick Thohir saat menghadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu, 11 Juni 2022.
Pada kesempatan ini, Erick Thohir menantang pengusaha muda untuk menguasai pasar di kawasan ASEAN. Mengingat, potensi ekonomi digital yang terus bertumbuh di kawasan ini.
"Saat ini kita tidak bicara globalisasi, tapi regionalisasi. Bagaimana (HIPMI) menguasai pasar ASEAN dan juga Asia yang ternyata punya opportunity yang besar," kata Erick.
Erick juga meminta HIPMI untuk membantu pemerintah menyelesaikan persoalan krisis pangan hingga persoalan ketenagakerjaan.
Erick menyebut ada tiga hal yang harus dipersiapkan para pengusaha muda jika ingin menguasai pasar ASEAN. Pertama adalah percayakan masa depan pada generasi muda, dan generasi milenial serta generasi Z jangan takut mengambil risiko terukur.
Lalu Kedua adalah mengedepankan growth mindset dan mempelajari tantangan bisnis di tengah arus disrupsi. Ketiga adalah gunakan AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) sebagai pondasi dari bisnis.
"Karena itu, spirit transformasi harus terusdijalankan HIPMI agar secara organisasi akan bermanfaat, dan berperan nyata bagi kemajuan bangsa. HIPMI harus jadi penggerak utama membangun Indonesia Emas 2045 berdasarkan kekuatansendiri," tutup Erick.