Inilah beberapa amalan sunnah yang dapat dilakukan sebelum
salat Idul Fitri, mulai dari makan terlebih dahulu hingga menggunakan pakaian
terbaik.
Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022. Umat muslin akan merayakan hari kemenangan dan mengerjakan salat Idul Fitri.
Baca juga: Bacaan Niat dan Tata Cara Salat Tasbih, Amalan Untuk Meraih Malam Lailatul Qadar
Sebelum menjalankan salat Idul Fitri, ternyata ada
amalan-amalan sunnah yang dapat dilakukan. Apa saja? Yuk simak artikel di bawah
ini.
1. Perbanyak Mengucap Takbir
Amalan sunnah sebelum salat Idul Fitri yang pertama seperti
dikerjakan Rasulullah yaitu mengucap takbir. Bahkan takbir yang diucapkan
dilakukan pada malam hari sebelum tiba Idul Fitri atau malam terakhir bulan
Ramadhan.
2. Mandi Sebelum Salat
Sebelum salat Idul Fitri, Nabi Muhammad juga mandi terlebih
dahulu. Hal ini dijelaskan dalam hadis.
"Dan dari Amdullah bin Abbas Raliyallahu Anhuma, ia
berkata, 'Bahwasannya Nabi Sallallahu Alaihi wa Sallam mandi pada hari Idul
Fitri dan Idul Adha." (HR. Ibnu
Majah)
3. Menggunakan Pakaian Terbaik
Sebelum salat Idul Fitri umat Islam dianjurkan untuk
mengenakan pakaian terbaik sebagai perayaan hari kemenangan. Namun, pakaian
terbaik yang dimaksud tidak harus pakaian baru.
4. Makan Sebelum Salat Idul Fitri
Nabi Muhammad SAW selalu menyempatkan diri untuk makan
sebelum salat Idul Fitri. Selain mengikuti sunnah Nabi, makan sebelum salat
juga baik untuk tubuh agar tidak merasa lapar ketika salat.
5. Saling Memberi Selamat
Memberi selamat pada saudara dan kerabat sebelum salat Idul Fitri juga menjadi salah satu amalan yang dianjurkan. Anda bisa menggunakan ucapan kalimat "Taqabbalallahu minna wa minkum".
Baca juga: Bacaan Niat dan Doa Salat Dhuha Lengkap Arab dan Latinnya, Amalan Sunnah Bulan Ramadan
6. Menggunakan Jalan yang Berbeda saat Berangkat dan Pulang
Saat akan melaksanakan salat Idul Fitri, kita dianjurkan
untuk menggunakan jalan yang berbeda saat berangkat ke tempat salat dan pulang
ke rumah. Hal ini seduai dengan hadis.
"Nabi SAW ketika hari raya mengambil jalan yang berbeda
(antara pergi dan pulangnya)." (HR. Bukhari)
7. Pakai Wewangian
Amalan sebelum salat Idul Fitri yang terakhir yaitu
disunnahkan memakai wewangian. Karena pada hari raya Idul Fitri kita akan
banyak bertemu dengan orang.