Nama Roy Sungkono mendadak menjadi kepoan publik pasca dirinya dikabarkar menjadi pemain di Geez & Ann The Series. Dalam serial itu, dirinya memerankan karakter Bayu.
Nah, pada kesempatan kali ini, tim Correcto akan menyajikan profil dan biodata dari Roy Sungkono, pemeran Bayi di serial Geez & Ann The Series. Berikut ulasannya:
1. Profil Roy Sungkono
Roy Sungkono merupakan seorang aktor, model, dan penyanyi lahir di Jakarta pada tanggal 19 Februari 1990. Pada tahun 2022 ini, pria yang kerap dipanggil Roy itu telah berusia 32 tahun.
Soal nama dari orang tua Roy, penulis belum mengetahui jelas karena Roy belum pernah memperkenalkan orang tuanya di hadapan publik.
2. Biodata Roy Sungkono
Nama Lengkap | Roy Sungkono |
Nama Panggilan | Roy |
Tempat Tanggal Lahir | Jakarta, 19 Februari 1990 |
Umur | 32 Tahun (2022) |
Agama | Islam |
Pekerjaan | Aktor, Model, Penyanyi |
Pacar | Michelle Tahalea |
@roysungkono |
3. Karir Roy Sungkono
Tepat pada tahun 2012, Roy memulai karirnya saat menjalani beberapa casting sampai akhirnya ia bergabung dalam sinetron Aladin dan juga film layar lebar berjudul Dilema.
Setelah itu, pada tahun 2020 Roy pun mulai mengikuti sebuah web series yang sempat hits yaitu Stae Stealer gaes. Dan kini dirinya terus bermain dalam sebuah web series hingga saat ini.
4. Roy Sungkono Sering Muncul di FTV
Seperti yang kita ketahui, Roy memang lebih banyak menghabiskan karirnya menjadi aktor. Selain sinetron dan film layar lebar, dirinya juga sering main di FTV. Mulai dari tahun 2013 sampai dengan saat ini pun ia masih terlihat di layar kaca TV.
5. Roy Sungkono Menjadi Salah Satu Pemain di Serial Geez & Ann The Series
Seperti disebutkan sebelumnya, Roy dikabarkan menjadi salah satu pemain di serial Geez & Ann The Series. Dalam serial itu, Roy memerankan karakter Bayu. Dirinya juga menjadi lawan main Hanggini dan Junior Roberts di film Geez and Ann itu.