Berikut inilah profil dan biodata aktris cantik berdarah Inggris bernama Amanda Rigby yang diduga mantan tunangan Nofel Saleh Hilabi.
Amanda Lintang Larasati Rigby adalah aktris keturunan Yogyakarta-Inggris kelahiran Jakarta, 6 Januari 1992. Umur Amanda Rigby adalah 29 tahun (2021) dan menganut agama Kristen.
Amanda Rigby juga dikenal sebagai model, pembawa acara serta pengusaha yang memiliki bisnis di bidang fashion dan kuliner.
Baca Juga: Profil dan Biodata Nofel Saleh Hilabi: Umur, Agama, Pengusaha, Kekasih Baru Aurelie Moeremans
Penasaran dengan sosok dan fakta Amanda Rigby ? Berikut Correcto.id rangkumkan profil Amanda Rigby dan biodata Amanda Rigby.
Seorang Aktris
Amanda Rigby diketahui merupakan seorang aktris yang mengawali karirnya di dunia hiburan pada tahun 2002. Dimana, dia dikenal saat dirinya berperan dalam acara sitkom Kejar Tayang pada tahun 2010 dan The Transmart pada tahun 2017.
Bahkan dia juga membintangi sejumlah film diantaranya adalah Sara & Fei: Stadhuis Schandaal dan i Survive.
Pembawa Acara
Tak hanya menjadi aktris, Amanda Rigby juga dikenal sebagai seorang pembawa acara atau presenter dalam program di televisi. Bahkan dirinya pernah menjadi presenter olahraga dalam acara Focus EURO 2020 yang tayang di RCTI pada tahun 2021.
Baca Juga: Profil dan Biodata Mitha Hardiyanti: Agama, Umur Karier, Instagram, Calon Istri Shesar Hiren
Seorang Pengusaha
Amanda Rigby diketahui terjun ke duni bisnis dengan menjadi pengusaha yang memiliki sebuah kafe bernama Rigbys Cafe.
Bahkan dia juga punya bisnis di bidang fashion bernama ISLA & SKYE dan House of I&S yang menjual beberapa pakaian, tas dengan desain yang unik dan berbeda.
Kehidupan Pribadi Amanda Rigby
Amanda Lintang Larasati Rigby atau dikenal dengan Amanda Rigby merupakan aktris kelahiran Jakarta pada 6 Januari 1992. Amanda Rigby merupakan artis keturunan Jawa dan Inggris. Dimana, ibunya merupakan orang Yogyakarta sedangkan ayahnya adalah orang Inggris.
Mantan Pacar Nofel Saleh Halibi
Amanda Rigby diketahui pernah berpacaran dengan Nofel Saleh Halibi yang merupakan pacar Aurelie Moeremans saat ini. Bahkan Amanda Rigby pernah membeberkan jika dirinya sudah dilamar oleh sang kekasih, Nofel Saleh dan berencana untuk ke jenjang pernikahan. Namun, belum diketahui waktu keduanya memutuskan untuk berpisah.
Biodata Amanda Rigby
Nama Asli: | Amanda Lintang Larasati Rigby |
Nama Panggung: | Amanda Rigby |
Tempat, Tanggal Lahir: | Jakarta, 6 Januari 1992 |
Umur: | 30 Tahun |
Orang Tua: | Ayah (Orang Inggris), Ibu (Orang Yogyakarta) |
Agama: | Islam |
Pendidikan: | Universitas di Singapura |
Profesi: | Aktris, Model, Pengusaha |
Akun Instagram: | @amandarigby6 |