Profil dan Biodata Ryuji Utomo, Pesepak Bola Persija yang Diincar Club Jepang dan Korea

Profil dan Biodata Ryuji Utomo, Pesepak Bola Persija yang Diincar Club Jepang dan Korea

Ekel Suranta Sembiring
2021-11-03 21:17:53
Profil dan Biodata Ryuji Utomo, Pesepak Bola Persija yang Diincar Club Jepang dan Korea
Ryuji Utomo (foto: Instagram/ @ryujiutomo)

Profil dan biodata Ryuji Utomo pesepak bola asal Club Persija mendadak jadi bahan pencarian publik pasca dirinya dincar club asal Jepang dan Korea. 

Nah, pada kesempatan kali ini tim Correcto.id akan menyajikan profil dan biodata Ryuji Utomo, pesepak bola asal Club Persija yang diincar club Jepang dan Korea. Langsung saja simak berikut ini:

Baca Juga: Profil dan Biodata Yeremia Rambitan, Pemain Bulutangkis Ganda Putra Pasangan Pramudya Kusumawardana di HYLO Open 2021

1. Profil Ryuji Utomo


Ryuji Utomo bernama lengkap Ryuji Utomo Prabowo merupakan seorang pesepak bola kelahiran Jakarta. Ryuji bermain di Liga 1 klub Persija dan salah satu punggawa tim nasional Indonesia. Sekarang ia dipinjamkan ke club promosi Penang FA yang bermain di MSL.

2. Biodata Ryuji Utomo


Nama Lengkap
Ryuji Utomo Prabowo
Nama Panggilan
Ryuji Utomo
Tempat Tanggal Lahir
Jakarta, 1 Juli 1995
Umur
26 Tahun
Agama
Islam
Profesi
Atlet Sepak Bola
Club
Persija
Posisi
Bek atau Gelandang
Istri
Shabrina Ayu
Instagram
@ryujiutomo


3. Karir Ryuji Utomo


Ryuji Utomo menjalani laga debutnya bersama Al Najma, klub asal Bahrain itu beruji coba melawan klub Bahrain Premier League, Malkiya, di markas Al Najma, Jufair, Kamis, 20 Agustus 2015 malam waktu setempat.

Pada laga itu, Ryuji yang bermain sejak menit pertama, baru digantikan pemain lain pada menit ke-60. Ketika pertandingan baru berjalan lima menit, dia sempat menerima kartu kuning setelah dianggap wasit melakukan pelanggaran di kotak penalti.

Ryuji Utomo mencetak gol pertamanya bagi klub Al Najma. Gol itu ia lesatkan ke gawang Al Tadamun Buri dalam lanjutan Liga Bahrain Divisi 2 pada 20 Desember 2015. Dalam laga yang dihelat di Stadion Madinet Hamad, Al Najma mampu mencukur lawannya dengan skor meyakinkan 4-0. 

Gol Ryuji sendiri tercipta memanfaatkan kemelut di kotak penalti lawan usai sepak pojok. Di mana bola yang mampu dikuasai Ryuji langsung ia lesatkan tanpa bisa dihalau kiper Tadamun.

Pada awal Februari 2016, Ryuji dipinang oleh Arema Cronus. Masuknya Ryuji Utomo pun menambah deretan pemain baru Arema. Sebelumnya, Arema sudah mengikat Raphael Maitimo, Srdjan Lopicic, Teguh Amiruddin, Antoni Putro Nugroho, dan Hamka Hamzah.

Ryuji lantas meninggalkan Arema FC menjelang dimulainya Liga 1 2017. Ia lalu berlabuh di tim Ibu Kota, Persija Jakarta. Bersama Macan Kemayoran, Ryuji tampil pada sembilan pertandingan Liga 1 2017. 

Persija sejatinya ingin mempertahankan Ryuji untuk kompetisi Liga 1 2018. Namun, mereka harus rela melepas Ryuji karena sang pemain berhasrat bermain di luar negeri. 

Pada Desember 2017, Persija pun meminjamkan Ryuji Utomo ke klub Thai League 2, PTT Rayong.

Di Thailand, penampilan Ryuji semakin matang dan ia berkembang menjadi pemain versatile. Selain bisa menempati posisi bek tengah, pemain berpostur 183 cm itu juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan. 

Ryuji pun berhasil membantu PTT Rayong promosi ke Thai League 1. Setahun bermain di Thailand, Ryuji pulang ke Persija dan membela Macan Kemayoran di Liga 1 2019. Ryuji sejatinya diproyeksikan Persija untuk menghadapi Liga 1 2020. Namun, kompetisi dihentikan akibat pandemi Covid-19.

Di tengah ketidakpastian soal kompetisi Liga 1, Ryuji kembali berkarier di luar negeri bersama klub promsi Liga Super Malaysia, Penang FC, sebagai pemain pinjaman selama satu musim dari Persija. 

Di level internasional, Ryuji Utomo melakoni debut bersama timnas Indonesia senior ketika beruji coba menghadapi Myanmar pada 2017.

4. Daftar Karir klub senior dan Timnas


2014-2015 - Mitra Kukar 

2015-2016 - Al Najma 

2016 - Arema FC 

2017-sekarang - Persija Jakarta 

2017-2018 - PTT Rayong (pinjam) 

2020- Penang FC (pinjam)

2017-sekarang - Indonesia

Baca Juga: Profil dan Biodata Irfan Jaya Lengkap Agama, Pencetak Dua Gol PSS Sleman vs Borneo FC

5. Ryuji Utomo Diincar Club Jepang dan Korea


Seperti disebutkan sebelumnya, club asal Jepang dan Korea mengincari Ryuji Utomo. Club asal Jepang itu bernama Jubilo Iwata. Ryuji pernah menjalani seleksi bersama klub peserta J2 League itu pada 2014.

Sementara klub Korea yang disebut-sebut adalah Jeonnam Dragons. Baik Jubilo maupun Jeonnam adalah peserta kompetisi kasta kedua di masing-masing negara.


Share :