Profil dan Biodata Dude Harlino, Pemeran Alfandi di Sinetron Cinta Amara SCTV

Profil dan Biodata Dude Harlino, Pemeran Alfandi di Sinetron Cinta Amara SCTV

libita
2021-10-27 12:38:07
Profil dan Biodata Dude Harlino, Pemeran Alfandi di Sinetron Cinta Amara SCTV
Dude Harlino, Pemeran Alfandi di Sinetron Cinta Amara SCTV (Foto: Instagram)

Dude Harlino kini bermain di sinetron Cinta Amara SCTV yang berperan sebagai Alfandi suami Amira yang diperankan oleh sang istri sendiri, Alyssa Soebandono. 

Dude Harlino merupakan aktor senior yang lahir pada 2 Desember 1980 di Jakarta. Ia sudah terjun ke dunia hiburan sejak masih kecil. Beranjak remaja dan sering muncul di setiap sinetron yang ada di televisi.

Baca juga: Profil dan Biodata Raya Kitty, Pemeran Isti di Sinetron Cinta Amara Tayang di SCTV

Penasaran dengan sosok Dude Harlino? Berikut profil dan biodata Dude Harlino yang telah dirangkum. 

Profil dan Biodata Dude Harlino

Nama lengkap: 
Dude Harlino
Nama panggilan: 
Dude
Tempat, tanggal lahir: 
Jakarta, 2 Desember 1980
Usia: 
41 tahun
Agama: 
Islam
Pasangan Istri: 
Alyssa Soebandono
Pendidikan: 
Alumnus Universitas Indonesia
Profesi: 
Aktor
Akun Instagram: 
@dude2harlino

Awal karir

Sejak kecil Dude Harlino sudah menyukai dunia akting. Beranjak remaja dan dewasa, ia mendapat pengalaman akting dengan bergabung dalam ekskul seni teater sejak masa sekolah hingga universitas. 

Akhirnya ia memutuskan untuk mengikuti berbagai casting sinetron. Kerja keras Dude Harlino berhasil lolos casting dan membawanya untuk membintangi sinetron Janji Hati (1999). 

Berbagai judul sinetron yang telah ia bintangi, hingga namanya melejit saat membintangi sinetron Cincin (2004) dan sinetron Intan (2006).

Baca juga: Sinopsis Lengkap Pemain Cinta Amara, Sinetron Terbaru Dude Harlino dan Alyssa Soebandono yang Tayang di SCTV

Mempunyai banyak bisnis

Dude Harlino mempunyai ide untuk membangun bisnis. Kini Dude Harlino telah memiliki berbagai macam bisnis yang ia jalankan. Seperti, bisnis sekolah khusus akting yang dijalankan bersama sang kakak, punya bisnis rumah makan Sushi Miyabi dengan artis lain. 

Selain itu, punya bisnis kue bernama Jogja Scrummy yang berada di Yogyakarta dan tak lupa di kampung halamannya juga, Dude membuat toko oleh-oleh Lapis Minang Nantigo.


Share :