Ini Sosok Alejandro Nugroho, Anak Kecil yang Teriak Dukung Indonesia di Piala Thomas 2020

Ini Sosok Alejandro Nugroho, Anak Kecil yang Teriak Dukung Indonesia di Piala Thomas 2020

Alpandi Pinem
2021-10-13 23:34:55
Ini Sosok Alejandro Nugroho, Anak Kecil yang Teriak Dukung Indonesia di Piala Thomas 2020
Alejandro Nugroho, Anak Kecil yang Teriak Dukung Indonesia di Piala Thomas 2020 Berfoto Bersama Atlet Mohammad Ahsan, Herry Iman Pierngadi, dan Shesar Hiren Rhustavito., Jojo dan Ginting (Sumber Foto: Twitter).


Indonesia berhasil menaklukkan Taiwan 3-2 dalam laga penyisihan Grup A Piala Thomas 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. Dalam kemenangan tersebut, ada momen viral anak yang mendukung dan meneriakkan nama 'Indonesia' sepanjang laga. Nama anak itu diketahui Alenjandro Nugroho.

Penasaran dengan sosok Alajandro Nugroho? Berikut ini Correcto.id merangkum sosok Alejandro Nugroho yang teriak dukung Indonesia di Piala Thomas.

Baca Juga: Profil dan Biodata Leo Rolly Carnando Lengkap Agama, Pasangan Daniel Marthin Ganda Putra Indonesia di Piala Thomas 2020

1. Bocil Teriak Dukung Indonesia

Alenjandro Nugroho mendukung dan meneriakkan nama 'Indonesia' sepanjang laga, bahkan kamera televisi pun berkali-kali menyorot sosok bocah yang meneriakkan nama 'Indonesia' tersebut. Bocah tersebut terlihat sangat antusias mengikuti jalannya pertandingan dan memberikan dukungan.

Bahkan, setidaknya sejak partai ketiga antara Jonatan Christie melawan Wang Tzu Wei. Bocah dengan kaus lengan panjang merah itu bak tak kenal lelah berteriak, "IN-DO-NE-SIAAAA". Ia juga tertangkap kamera bermain angklung.

Hingga partai terakhir, sang bocah terus mengiringi perjuangan Shesar Hiren Rhustavito saat menghadapi Chi Yu Jen. Hingga akhirnya, tunggal ketiga Indonesia itu berhasil menang via rubber game 16-21, 21-18, 21-19.

2. Bernama Alejandro Nugroho 


Setelah mendukung Indonesia yang sangat antusias, dengan kaus lengan panjang merah itu bak tak kenal lelah berteriak, "IN-DO-NE-SIAAAA". Ia juga tertangkap kamera bermain angklung. Banyak netizen yang penasaran dengan nama bocah tersebut.

Setelah ditelusuri, salah satu pengguna Twitter @Dr_Permanasari mengungkapkan bahwa nama anak tersebut yakani Alejandro Nugroho.

"Terima kasih... Nama anaknya Alejandro Nugroho 😍" ungkapnya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Daniel Marthin Lengkap Agama, Pebulutangkis Ganda Putra Indonesia di Piala Thomas 2020

3. Datang Jauh dari Jerman

Aksi yang dilakukan  bocah tersebut juga mengundang banjir pujian dari netizen. Dimana, bocah tersebut bersama keluarganya datang dari Berlin, Jerman untuk mendukung Indonesia dalam gelaran Thomas Cup di Aarhus, Denmark.

4. Diberi Jersey Badminton oleh Ahsan 


Dengan aksi bocah tersebut, pihak PBSI sendiri kemudian memberikan apresiasi berupa kostum tim Indonesia dengan tulisan Mohammad Ahsan di belakangnya. Bocah itu juga sempat berfoto bersama dengan Mohammad Ahsan, Herry Iman Pierngadi, dan Shesar Hiren Rhustavito. 

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Shesar Hiren Rhustavito, Pemain Bulutangkis yang Selamatkan Indonesia di Piala Thomas 2020

5. Foto Bareng Jojo dan Ginting 


Tak hanya berfoto bersama dengan Mohammad Ahsan, Herry Iman Pierngadi, dan Shesar Hiren Rhustavito. Bahakan bocah tersebut tidak membuang kesempatan foto bersama Jojo dan Ginting.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30