Salah satu jembatan di Kabupaten Badung, Provinsi Bali yang merupakan jembatan penghubung Desa Sibang Gede dengan Desa Darmasaba menyimpan cerita mistis. Konon, jembatan bernama Jembatan Paras itu dijaga sosok ular gaib.
Menurut cerita warga sekitar, Jembatan Paras itu tidak ada seorang pun mengetahui pasti mulai kapan dibangun dan oleh siapa jembatan yang didominasi berbahan dasar dari batu paras tersebut dibangun.
Diketahui, jembatan itu sama sekali tidak menggunakan semen ataupun tanah dalam melekatkanya. Meskipun demikian, bangunan jembatan tersebut tetap kokoh dan masih berdiri tegak sampai saat ini serta masih menjadi jembatan untuk warga beraktivitas sehari-hari.
Dibalik itu, jembatan tersebut juga dipercaya dijaga sosok ular gaib. Pasalnya, ular itu kerap terlihat membentang serta melingkari salah satu sudut jembatan sehingga warga mengurungkan keinginan melintas ke seberang.
Baca Juga: Cerita Mistis Sebuah Apartemen Kosong di Surabaya, Konon Dihuni Hantu Kuntilanak
Penampakan ular yang biasanya kemunculanya menjelang rahinan lebih sering menunjukkan dirinya kepada orang atau masyarakat yang sedikit mengalami keterbatasan mental saja.
"Ular tersebut sebagian besar hanya menunjukkan wujudnya secara utuh kepada orang-orang yang mengalami keterbelakaan mental paling sering," kata seorang warga.