JYP Entertainment Segera Debut Calon Member Girl Group Baru, Cantik dan Berbakat

JYP Entertainment Segera Debut Calon Member Girl Group Baru, Cantik dan Berbakat

Anisa Br Sitepu
2021-09-03 15:38:41
JYP Entertainment Segera Debut Calon Member Girl Group Baru, Cantik dan Berbakat
JYP Akan Perkenalkan Calon Member Girl Group Baru (Foto: Allkpop)

Kabar bahagia bagi kalian para pecinta Kpop. JYP Entertainment akan memperkenalkan calon member girl group baru di tahun 2022 mendatang. 

Ada tiga trainee yang akan menjadi member seperti Jinni, Kyujin dan Jiwoo. Kemudian JYP juga akan memperkenalkan trainee selanjutnya yaitu Sullyoon.

Hal itu diketahui lewat channel YouTube JYPn, pihak JYP memperkenalkan Sullyoon saat mengcover lagu milik Sunmi berjudul Full Moon. 


Dalam video itu, Sullyoon terlihat menarikan lagu milik Sunmi tersebut. Suaranya yang merdu berhasil mencuri perhatian para netizen.

Baca Juga: 4 Nama Kpop yang Banyak Diidolakan oleh Gen Z

Netizen ingat Sana TWICE


Ketika mendengar suara merdu Sullyoon mengingatkan netizen dengan Sana TWICE. Selain itu, Sullyoon juga diisebut sangat baik dalam menarikan koreografi Full Moon.

Baca Juga: 7 Desain Sneakers Favorit Kpop Idol Cowok, dari BTS hingga EXO

Puji JYP Entertainment


Para netizen tampaknya memuji JYP Entertainment karena Trainee yang akan didebut agensi ini disebut cantik-cantik dan berbakat.

Namun ada juga netizen yang sudah tidak sabar menantikan debut mereka dan disebut mirip dengan Sana TWICE.

"JYP akan mendebutkan girl group besar. Mereka semua cantik dan bertalenta," tulis seorang netizen.

"Mirip Sana TWICE sama Tzuyu!"ungkap netizen lainnya.

Sekedar informasi bahwa JYP memang sering dipuji karena selalu sukses mendebutkan girl group seperti Wonder Girls, Miss A, TWICE dan ITZY. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30