Seorang Anggota Brimob Nekat Lari saat Ditugaskan di Papua, ini Penyebabnya

Seorang Anggota Brimob Nekat Lari saat Ditugaskan di Papua, ini Penyebabnya

Ekel Suranta Sembiring
2021-06-05 17:31:20
Seorang Anggota Brimob Nekat Lari saat Ditugaskan di Papua, ini Penyebabnya
Ilustrasi Anggota Brimob (foto: Viva)

Seorang anggota Brimob berinisial Brigadir AY diduga nekat lari saat sedang bertugas di Papua. Dirinya berhasil diamankan di Bandara Lama Mozes Kilangin, Timika, Papua, Jumat (4/6/2021).

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Sumbar, Kombes Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan, Brigadir AY merupakan anggota Brimob yang berasal dari Polda Sumatera Barat. 

Baca Juga: Viral Video Siswi SMA Berjilbab Merokok saat di Atas Motor, Gayanya Buat Netizen Geram

Sebelumnya, ia diperbantukan untuk melakukan pengamanan di wilayah Base Camp Mile 39 objek vital Freeport, Papua. Namun demikian, justru diketahui kabur atau meninggalkan tempat tugasnya sejak Rabu (2/6/2021).

Karena pergi tanpa izin, yang bersangkutan kemudian dilakukan pencarian hingga akhirnya berhasil diamankan dan dibawa ke Mapolres Mimika. Saat diamankan di bandara itu, Brigadir AY diketahui hendak check in keluar dari bandara Mimika menuju Makassar.

Baca Juga: Lagi! Video Viral Dua Jemaah Perempuan yang Tengah Shalat Jadi Korban Pelecehan Seksual di Jatinegara, Aksi Pelaku Terekam CCTV

Dari pemeriksaan sementara yang dilakukan, alasannya nekat kabur dari tempat tugasnya itu karena ada masalah keluarga. Meski demikian, alasannya itu tetap tak bisa dibenarkan.

Baca Juga: Presiden Rusia Vladimir Putin Tak Mau Kalah dari AS, Bakal Bikin Wisata Vaksin untuk Warga Asing

"Dari informasinya, dia ada masalah keluarga. Namun, tetap saja kalau mau meninggalkan tugas harus ada izin dari komandannya," kata Satake. 

Terkait sanksi apa yang akan diberikan, pihaknya belum bisa menjelaskan secara detail karena masih menunggu hasil pemeriksaan lanjutan.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30