Resep Lengkap Cara Membuat Sandwich Telur, Menu Sarapan Sehat Mengenyangkan dan Simpel

Resep Lengkap Cara Membuat Sandwich Telur, Menu Sarapan Sehat Mengenyangkan dan Simpel

Ahmad
2021-05-25 23:25:37
Resep Lengkap Cara Membuat Sandwich Telur, Menu Sarapan Sehat Mengenyangkan dan Simpel
Ilustrasi Sandwich telur. Foto: Pixabay

Sebagai menu sarapan sehat mengenyangkan, sandwich telur sangat simpel dan mudah dibuat. Berikut resep dan cara membuatnya.

Sebagian orang di Indonesia, sarapan dengan sebuah sandwich telur yang berbahan dasar telur dan roti ini tidak begitu familiar. Namun, tidak ada salahnya untuk membuat sandwich telur agar menu sarapan sehat menjadi lebih beragam.

Soal resep sandwich telur sangatlah mudah didapatkan, begitu juga cara membuat sandwich telur sangatlah simpel.

Resep Sandwich Telur 

Bahan:

4 lembar roti tawar, panggang

2 butir telur

2 lembar daging asap

2 lembar daun selada

1 buah tomat, buang biji, iris tipis

Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Steffi Zamora, Artis Cantik Diisukan Dekat dengan Niko Al Hakim

2 lembar keju sliced

1 buah timun, buang biji, iris tipis

1/2 buah bawang bombay, iris halus

2 sdm susu cair

3 sdm mayones

2 sdm susu kental manis

1 sdm air jeruk nipis

2 sdm mentega

Garam dan lada bubuk secukupnya

Cara Membuat Sandwich Telur

Campurkan timun, tomat, mayones, susu kental manis, dan air jeruk nipis, aduk rata, sisihkan.

Kemudian, panaskan mentega, goreng daging asap sampai matang, angkat, sisihkan.

Baca Juga: Fakta-fakta Jenis Kelamin Anak Kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Netizen: Doa Terbaik

Lalu, campur telur, bawang bombai, susu cair, garam, dan lada bubuk, kocok rata. Lalu tuang ke dalam teflon sisa menggoreng daging asap. Buat telur orak-arik yang tidak terlalu kering, matikan api, sisihkan.

Selanjutnya, ambilah selembar roti tawar, beri mayones, daging asap, selada lalu telur orak-arik, timpa mayones lagi, lalu keju dan terakhir roti.

Sajikan dengan saus sambal bila suka.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30