Berikut potret Masjid At Thohir yang baru saja diresmikan Menteri BUMN Erick Thohir di Los Angeles, Amerika Serikat, Sabtu 15 Mei 2021.
Pembangunan masjid tersebut ditujukan sebagai bentuk solidaritas untuk warga Indonesia beragama Islam yang tinggal di wilayah Los Angeles yang tergabung dalam Indonesia Muslim Community Center.
Baca Juga: Mengenal Masjid At-Thohir yang Dibangun Erick Thohir di Los Angeles Amerika Serikat
"Saya berharap dengan adanya Masjid At-Thohir ini bagaimana komunitas Indonesia muslim di Los Angeles, bisa gotong royong, saling menyayangi, juga sebagai tempat ibadah kepada Sang Pencipta dan menjaga persatuan," Tandas Menteri BUMN Erick Thohir.
Pria RI satu-satunya mantan pemilik klub sepakbola Inter Milan itu juga mengungkapkan bahwa masjid At Thohir bertujuan untuk meningkatkan kelas masyarakat muslim Indonesia di Los Angeles, Amerika Serikat.
"Selain itu, dengan adanya Masjid ini penting juga untuk kita meningkatkan kelas komunitas masyarakat muslim Indonesia di Los Angeles," tambah ET
Ditemani Imam Masjid At Thohir, Pak Said dan Bendahara Masjid, Pak Redjo, Erick Thohir menjelaskan harapannya agar tempat pusat ibadah warga muslim Indonesia yang tinggal di Los Angeles itu dapat juga menjadi tempat diskusi diaspora.
"Pusat ibadah muslim Indonesia yang kita bangun ini juga saya berharap agar juga dapat menjadi tempat diskusi untuk meningkatkan diaspora Indonesia," tandasnya.
Mengetahui hal tersebut, sejumlah netizen di Twitter takjub akan langkah Menteri BUMN Erick Thohir yang mengagetkan publik karena diam-diam membangun masjid untuk warga muslim Indonesia di Los Angeles.
Baca Juga: Sempat Bersitegang Soal Lokasi Karantina, Begini Momen Lebaran Idul Fitri Antara Edy dan Bobby
Netizen dengan username @MuzammilAloha32190 misalnya, ia takjub dengan Erick Thohir karena di momen hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah ini ia memberikan hadiah masjid kepada warga muslim Indonesia yang tinggal di Los Angeles.
Itulah potret Masjid At Thohir yang dibangun Menteri BUMN Erick Thohir untuk warga muslim Indonesia yang tinggal di Los Angeles, AS.