Sebuah video yang memperlihatkan orang tua marah-marah kepada kasir Indomaret beredar hingga viral di media sosial.
Kejadian itu berawal saat anak dari pria yang ada di video itu membeli voucher game online senilai Rp 800.000 dan dilayani oleh kasir Indomaret tersebut.
Dalam video, pria itu mempertanyakan tanggung jawab kasir Indomaret yang melayani sang anak untuk membeli voucher game online.
Setelah itu, ia juga mempertanyakan aturan tertulis Indomaret memperbolehkan anak dibawah umur untuk membeli voucher game online.
"Ada tertulis peraturan Indomaret bahwasanya anak di bawah umur beli game online 800 ribu diperbolehkan? Ada peraturan tertulisnya? Bisa saya lihat?" tegas pria dalam video itu.
Baca Juga: Viral Video Orang Tua Marahi Kasir Indomaret Karena Anaknya Beli Voucher Game Online Rp 800 Ribu
Mendengar hal itu, pegawai Indomaret tersebut mengatakan bahwa tidak ada pertauran tertulis dan menyebut tugasnya untuk melayani.
"Peraturan tertulis nggak ada. Tapi kan tugas kami melayani," jawab pegawai Indomaret.
Tak sampai disitu saja, pria yang diduga adalah orang tua anak yang membeli voucher online kembali mempertanyakan soal batasan usia anak yang membeli voucher game online. Pegawai Indomaret menjawab tak ada batasan.
Mendengar jawaban pegawai Indomaret, pria tesebut terlihat semakin emosi hingga menyebutkan alamat Indomaret tersebut.
"Oke nggak ada batasannya. Berarti ini beli game online Rp 800 ribu di Indomaret Simpang Mayang, Perdagangan II Sebrang," ungkap pria itu.
Baca Juga: Viral di Media Sosial, Video Diduga TNI-Polri Berhasil Tangkap Pasukan Teroris KKB Papua
Kemudian dalam video juga terdengar suara seorang perempuan yang diduga ibu dari anak tersebut. Ia menyesali kasir Indomaret karena tidak mencegah sang anak membeli voucher game online.
Unggahan itu langsung dibanjiri komentar dari netizen, banyak netizen yang telihat membela kasir Indomaret dan mengatakan bahwa orang tua tersebut tidak bisa mendidik anak.
"Knp yg disalahin kasirnya? -.-itu salah kamu pak,yg tdk bisa didik anaknya dengan baik," tulis akun @fathulrisyadif.
"Yang di marahin anak nya pak, trs kenapa ngga di awasi anaknya maen game terus," timpal akun @winnyrt.
"Lah kasir mah ga salah kan pembeli adalah raja ga mandang dia anak kecil kenapa mesti marah marah.. Bapaknya aja yg ga ngawasin anak anak nya .. Wkwk," lanjut akun @sonyps19.