Fakta Terbaru Ratu Entok Dilaporkan Persatuan Perawat Ke Polisi, DPRD Medan Akan Lakukan Mediasi

Fakta Terbaru Ratu Entok Dilaporkan Persatuan Perawat Ke Polisi, DPRD Medan Akan Lakukan Mediasi

Alpandi Pinem
2021-05-04 18:00:30
Fakta Terbaru Ratu Entok Dilaporkan Persatuan Perawat Ke Polisi, DPRD Medan Akan Lakukan Mediasi
TikToker Ratu Entok dilaporkan ke polisi oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke Polda Sumatera Utara (Sumut) karena diduga telah merendahkan dan melecehkan profesi seorang perawat.


TikToker Ratu Entok dilaporkan ke polisi oleh Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke Polda Sumatera Utara (Sumut) karena diduga telah merendahkan dan melecehkan profesi seorang perawat.

Ratu Entok yang mempunyai nama asli Irfan Satria Putra ini melalui akun TikTok, @ratu_entok2 telah memposting sebuah video yang dinilai oleh PPNI telah lecehkan pekerjaan seorang perawat.

Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Ratu Entok Dilaporkan Persatuan Perawat Ke Polisi

Dalam hal ini, Mahsur Al Hazkiyani selaku Ketua PPNI Sumut mengatakan, pelaporan terhadap Ratu Entok yang bernomor STTLP/B/791/IV/2021/SPKT/POLDA SUMUT ini, menilai Ratu Entok telah menyebarkan ujaran kebencian.

Terkait hal itu, Komisi II DPRD Kota Medan menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dan mencoba meminta mencari jalan damai.

Baca Juga: Fakta dan Sosok Ratu Entok, Selebgram yang Bela Pelaku Penganiayaan Perawat RS Siloam Sriwijaya

"Maksudnya, kami mengutamakan upaya musyawarah dan mufakat. Jangan sampai dibawa ke ranah hukum," kata Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Medan Sudari, di Medan, Senin (3/5/2021).

"Kalau misalnya laporan itu dicabut PPNI, bisa kami lanjutkan. Tapi kalau tidak, ya silakan dilanjutkan di ranah hukum," ujar Sudari.

Baca Juga: Komentari Perawat RS Siloam, Selebgram Ratu Entok Dikabarkan Ditangkap Polda Sumut?

Bahkan Ratu Entok dalam rapat dengar pendapat tersebut mengaku, pihaknya menyakini ada oknum dengan sengaja membesarkan kasus itu menggunakan Undang-Undang ITE.

"Saya bersedia minta maaf, dan mengklarifikasi. Ini, suara rakyat. Jangan saya disudutkan," katanya.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30


Hasil Riset Puspenpol Sebut FYP TikTok Jadi Game Changer Politik Indonesia

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 14, 2024 13:02:26


Foto: GBK Jadi Lautan Biru di Kampanye Prabowo-Gibran

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 10, 2024 20:14:24