Mantan Mensos Juliari Batubara Beli Brompton hingga Sewa Pesawat dari Fee Bansos

Mantan Mensos Juliari Batubara Beli Brompton hingga Sewa Pesawat dari Fee Bansos

Ahmad
2021-04-22 22:17:57
Mantan Mensos Juliari Batubara Beli Brompton hingga Sewa Pesawat dari Fee Bansos
Mantan Menteri Sosial atau Mensos Juliari Batubara. Foto: Berbagai Sumber

Mantan Menteri Sosial atau Mensos Juliari Batubara yang merupakan tersangka korupsi bansos Covid-19 rupanya sempat membeli sepeda Brompton seharga Rp 120 juta.

Kemudian, Julari Batubara membeli sepeda Brompton tersebut untuk kedua rekannya. Yakni Hartono dan Pepen Nazaruddin.

Baca Juga: Penampilan Indah Permatasari Dicibir Netizen Karena Kurus-Hitam usai Pulang dari Raja Ampat, Balesannya Bijak Banget

Tersangka korupsi bansos Covid-19 ini juga sempat menyewa sebuah pesawat dari fee bansos dalam kegiatan kunjungan kerja ke Bali dan Lampung yang masing-masing Rp 270 juta.

Tidak hanya itu, mantan Mensos juga membayar honor artis Cita Citata sebanyak Rp 150 juga dari hasil korupsi dana bansos Covid-19.

Baca Juga: Kronologi Penyanyi Dangdut Berstatus Janda Cabuli Anak Remaja 16 Tahun

Tidak hanya itu, politikus Partai PDI-Perjuangan itu juga menggunakan uang hasil korupsi bansos Covid-19 mulai dari pembelian ponsel untuk pejabat di lingkungan Kementerian Sosial, pembelian hewan qurban, hingga pembiayaan akomodasi lengkap dengan konsumsi tim bansos serta relawan Covid-19.

Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK telah mendakwa Juliari Batubara yang sewa pesawat dengan uang hasil korupsi dana bansos, telah menerima suap sebanyak Rp 32,2 miliar dari korupsi bansos Covid-19, yang sebelumnya hanya sebesar Rp 17 miliar.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30