Titik Koordinat Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Laut Bali Ditemukan, KRI Spica-934 Penemu CVR Lion Air Diterjunkan

Titik Koordinat Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Laut Bali Ditemukan, KRI Spica-934 Penemu CVR Lion Air Diterjunkan

Ekel Suranta Sembiring
2021-04-21 21:31:08
Titik Koordinat Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Laut Bali Ditemukan, KRI Spica-934 Penemu CVR Lion Air Diterjunkan
Ilustrasi Titik Koordinat Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Laut Bali (foto: istimewa)

Kapal Selam KRI Nanggala-402 milik TNI AL yang ingin latihan tembakan terpedo dikabarkan hilang kontak di perairan Bali bagian Utara sejak Rabu (21/4/2021) pukul 04.30 WIB. 

Kini, titik koordinat hilangnya kapal tersebut telah ditemukan dan saat ini dua unit kapal selam lain diterjunkan untuk melakukan penyelamatan. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksma Julius Widjojono.

Baca Juga: 8 Fakta Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang Kontak di Laut Bali

"Dua kapal selam sedang dalam perjalanan ke titik untuk rescue," tutur Julius dalam keterangannya, Rabu (21/4/2021) malam.

Menurutnya, KRI Nanggala-402 hilang kontak di sekitar 60 mil atau 95 kilometer dari laut Bali. Namun dia tidak menjelaskan secara spesifik bagaimana cara mengevakuasi kapal selam yang telah udzur tersebut. 

Baca Juga: 2 Bule di Bali Kelabui Petugas dengan Merias Masker di Wajah, Netizen Ramai Mengecam

"Hingga saat ini anggota TNI AL masih melakukan pencarian, namun koordinat hilangnya kapal selam tersebut sudah ditemukan, sekitar 95 kilometer dari arah utara Pulau Bali," ucapnya.

Menurut informasi, KRI Spica-934 turut dikerahkan untuk melakukan pencarian terhadap KRI Nanggala-402. 

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap KRI Nanggala 402, Kapal Selam yang Hilang di Lautan Bali

Diketahui, KRI Spica-934 merupakan penemu Cockpit Voice Recorder (CVR) pesawat Lion Air JT-610 PK-LQP yang jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat, Senin 29 Oktober 2018 lalu.

Penemuan tersebut dilakukan prajurit TNI AL dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) dan Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambar) Komando Armada (Koarmada) I pada hari Senin (14/1/2019) sekitar pukul 09.10 WIB dengan menggunakan KRI Spica-934.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30