Terpilih Sebagai Ketua Askab PSSI, Theopilus Ginting: Mari Bersama Wujudkan Kemajuan Sepak Bola Karo

Terpilih Sebagai Ketua Askab PSSI, Theopilus Ginting: Mari Bersama Wujudkan Kemajuan Sepak Bola Karo

Ekel Suranta Sembiring
2021-04-03 22:42:05
Terpilih Sebagai Ketua Askab PSSI, Theopilus Ginting: Mari Bersama Wujudkan Kemajuan Sepak Bola Karo
Theopilus Ginting Memberikan Kata Sambutan dalam Acara KLB Askab PSSI Kabupaten Karo yang diadakan di Aula Lotus Hotel Internasional Sibayak Berastagi, Sabtu (3/4/2021) pagi (foto: istimewa)

Dalam acara Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Aula Lotus Hotel Internasional Sibayak Berastagi, Sabtu (3/4/2021) pagi, Theopilus Ginting terpilih sebagai Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Karo.

Dalam berita acara yang dibacakan oleh Pimpinan KLB Askab PSSI Karo melalui Komite Pemilihan, Manajer Karo United ini terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Askab PSSI Karo untuk masa jabatan 2021-2025.

Baca Juga: Untuk Meningkatkan Pelayanan Terhadap Masyarakat, Theopilus Ginting Jajaki Program Smart City

Selain menetapkan Ketua Askab PSSI Karo, Komite Pemilihan juga menetapkan Andreas Rejekinta Bangun sebagai Wakil Ketua dan 5 Anggota Komite Eksekutif, di antaranya, Gelora Fajar Purba, Rivan Lee, Yosephine Natalitha Br Sembiring, Jun Adi Arief Bangun dan Agra Reynold Gurning.

Dalam sambutannya, pria kelahiran Kabajahe ini mengajak semua insan sepak bola Tanah Karo bergerak bersama dalam mewujudkan keinginan dan mimpi besar untuk memajukan sepak bola Karo.

Baca Juga: Ini Kata Presiden Jokowi Soal Desain Istana Ibu Kota Baru Berbentuk Burung Garuda

"Untuk membangun sepak bola Karo menjadi lebih baik, menjalin kerja sama dengan semua pihak sangat penting. Maka dari itu, saya megajak semua pihak agar ikut bekerja sama mewujudkannya," harap Theopilus Ginting.

Terpilihnya Theopilus Ginting menjadi orang nomor satu di Askab PSSI Kabupaten Karo, pengurus dan perwakilan klub anggota Askab PSSI Karo terlihat begitu sangat antusias. Bahkan, para pengurus klub yang notabene penggiat sepak bola dari berbagai daerah di Tanah Karo menilai, Theopilus Ginting dapat melakukan pembenahan dalam sistem tata kelola sepak bola Karo.

Baca Juga: Beri Bantuan Kepada Istri Terduga Teroris, SA: Terima Kasih Kepada Bapak Presiden RI

Acara yang dibuka langsung oleh pihak Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sumatera Utara (Sumut) ini turut dihadiri oleh pengurus klub anggota Askab PSSI Karo, Komite Eksekutif Asprov PSSI Sumut, Forkopimda Karo, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Karo dan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karo.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30