Kisah Mistis Pilot saat Ingin Mendarat di Salah Satu Bandara Indonesia, Lihat Iringan Kereta Kuda di Landasan

Kisah Mistis Pilot saat Ingin Mendarat di Salah Satu Bandara Indonesia, Lihat Iringan Kereta Kuda di Landasan

Ekel Suranta Sembiring
2021-02-18 11:00:00
Kisah Mistis Pilot saat Ingin Mendarat di Salah Satu Bandara Indonesia, Lihat Iringan Kereta Kuda  di Landasan
Ilustrasi Pilot (foto: radiobintangtenggara.com)

Pengguna akun TikTok @onforbescover membagikan sebuah video tentang kisah mistis yang dialami seorang Pilot.

Ia menceritakan suatu kejadian dialami seorang petugas bandara saat ada pesawat yang ingin mendarat di salah satu bandara besar di Indonesia.

"Ayahku bekerja di suatu maskapai penerbangan dan cerita ini didengarnya dari rekan petugas di salah satu bandara besar di negara kita," tulisnya.

Baca Juga: Kisah Mistis Anak Penggali Makam Tinggal di Kuburan, Mengaku Setiap Malam Terdengar Suara Tangisan

Pada suatu malam, ada jadwal penerbangan internasional dan salah satu maskapai penerbangan asing yang menurutnya dari Eropa masuk ke area bandara dan hanya berputar-putar di langit bandara beberapa kali.

Berkali-kali pilot yang mengendarai penerbangan itu meminta menara pengawas untuk mengosongkan landasan untuk mendarat. "Padahal runway sudah disetujui dan aman untuk dilakukan pendaratan," lanjutnya.

Baca Juga: Kisah Mistis Pramugari Tidak Sadar Ngobrol dengan Kekasihnya yang Telah Meninggal di Bandara Soetta

Setelah berputar cukup lama di udara, pesawat akhirnya mendarat. Petugas menara tersebut bertanya kepada si pilot, yang notabenenya adalah orang asing, alasan kenapa ia tidak segera mendarat di landasan.

Pilot yang mengoperasikan pesawat itu malah balik bertanya kepada petugas bandara.

"Ada agenda apa di bandara ini? Kenapa tadi ada iring-iringan kereta kuda dengan pakaian tradisional melintas dan membelah runway?"

Baca Juga: Kisah Mistis Furi Harun Awal Mula Melihat Hantu Mirip Kuntilanak di Pohon Cengkeh

Mendengar pertanyaan pilot tersebut, petugas setempat bingung dan bergidik ngeri karena menurut mereka sedari tadi landasan sudah clear dan bisa didarati oleh pesawat.

Ditambah lagi, di sana kuda sudah cukup langka, apalagi iring-iringan kereta kuda sudah tidak mungkin ada.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30